logo

5 Tips Praktis Atasi iPhone Tidak Ada Tanda Petir Saat Charger

PembasmiBocil
Rabu 22 Mei 2024, 22:00 WIB
Ilustrasi pengisian daya pada iPhone. (FOTO: pinterest.com)

Ilustrasi pengisian daya pada iPhone. (FOTO: pinterest.com)

Indogamers.com - iPhone yang dicas tidak muncul tanda petir, memang menjadi salah satu masalah yang kerap kali terjadi pada iPhone.

Secara umum, tanda petir yang muncul pada iPhone ini menandakan jika pengisian daya pada iPhone sedang terjadi.

Nah, saat tanda petir tersebut tidak muncul sewaktu melakukan pengisian daya pada iPhone, berarti pengisian daya tersebut tidak berhasil alias daya listriknya tidak masuk pada baterai iPhone.

Jika kamu menjadi salah satu pengguna iPhone yang mengalami hal tersebut, maka kamu tidak perlu khawatir dan terburu-buru untuk membawa iPhone milikmu ke tempat perbaikan atau service center.

Sebab, kamu masih bisa mengatasinya sendiri dirumah dengan cara sebagai berikut.

Baca Juga: Panduan Lengkap Cara Melacak iPhone dari Android

1. Bersihkan port pengisian daya

Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi masalah iPhone tidak muncul tanda petir saat diisi daya adalah membersihkan port pengisian dayanya.

Karena, tak jarang debu atau benda asing lainnya menumpuk pada port tersebut dan memengaruhi sambungan antara kabel pengisi daya dan iPhone. Hal inilah yang menyebabkan iPhone tidak muncul tanda petir saat diisi daya.

Untuk membersihkannya, kamu bisa menggunakan tusuk gigi, jarum, atau SIM ejector untuk mengeluarkan semua kotoran yang terdapat didalamnya.

2. Mendinginkan iPhone

Karena iPhone yang tidak muncul tanda petir saat diisi daya ini bisa disebabkan oleh suhu iPhone yang terlalu tinggi, maka cara mengatasinya adalah mendinginkan iPhone terlebih dahulu.

Saat iPhone terlalu panas, untuk melindungi baterai, pengisian daya ponsel akan dibatasi.

3. Kalibrasi baterai iPhone

Mengkaliberasi baterai iPhone juga bisa menjadi salah satu cara untuk mengatasi masalah iPhone yang tidak muncul tanda petir saat diisi dayanya. Untuk melakukan kalibrasi baterai iPhone kamu bisa ikuti langkah di bawah ini.

  • Pertama, kamu bisa menunggu iPhone mati secara alami saat kehabisan daya

  • Setelah itu, sambungkan ke sumber daya dan isi daya hingga 100% (iPhone tidak dapat digunakan selama proses pengisian daya)

  • Setelah iPhone terisi penuh, kalibrasi akan selesai. Setelah menghabiskan sebagian daya, coba isi daya lagi untuk melihat apakah masalah pengisian daya iPhone telah terjadi telah diselesaikan.

4. Ganti kabel pengisi daya

Cara selanjutnya yang bisa kamu lakukan adalah mengganti kabel pengisian dayanya. Sebab, tanda petir yang tidak muncul ini bisa juga terjadi karena kabel dayanya yang rusak.

Baca Juga: Cara Mudah Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone, Bikin Ingat Batasan Waktu Main Gadget

5. Ganti kepala charger atau adapter charger

Selain karena berasal dari kabel yang bermasalah, tanda petir di iPhone yang tidak muncul juga bisa disebabkan oleh kepala charger atau adapter charger yang mengalami kerusakan. Untuk mengatasinya, kamu bisa mengganti kepala charger tersebut dengan kepala charger lainnya.

Namun, pastikan kepala charger yang digunakan memiliki sertifikasi MFI (Made For iPhone).***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Trik Mudah Sembunyikan Foto Privasi di Android dan iPhone

Selasa 21 Mei 2024, 18:00 WIB
undefined
Guides

Panduan Lengkap Cara Melacak iPhone dari Android

Jumat 17 Mei 2024, 01:00 WIB
undefined
Guides

Cara Atur Izin Aplikasi di iPhone dan Fungsi Pentingnya

Selasa 21 Mei 2024, 20:05 WIB
undefined
Guides

Cara Mengembalikan Pesan yang Terhapus di iPhone, Cermati Langkah-langkah Mudahnya

Selasa 21 Mei 2024, 22:05 WIB
undefined
News Update
News16 Juni 2024, 16:00 WIB

Jadwal Erafone National Tournament 2024, Turnamen Mobile Legends dengan Hadiah Total Rp200 Juta

Erafone National Tournament 2024, turnamen Mobile Legends: Bang Bang untuk menjaring player terbaik,
Erajaya Digital menyelenggarakan Erafone National Tournament 2024, turnamen Mobile Legends: Bang Bang berhadiah total Rp200 juta. (FOTO: Dok. Erafone)
Reviews16 Juni 2024, 15:03 WIB

Mengenal Game Kelana Boga dan Cotton Match, Permainan Pangan Lokal dan Tenun Tradisional Indonesia yang akan Diluncurkan di Jogja

Di tengah gempuran game asing nan modern, ternyata masih ada pengembangan game lokal yang mengangkat budaya Indonesia, Kelana Boga dan Cotton Match.
Kelana Boga, game lokal yang mengangkat budaya Indonesia akan diluncurkan di Kota Jogja. (FOTO: Tangkapan Layar/GooglePlay)
News16 Juni 2024, 14:15 WIB

Jumlah Pemain Sea of Thieves Mendadak Anjlok di PlayStation 5

Sejak dirilis tahun 2018, Sea of Thieves telah mendapat berbagai pengakuan termasuk penghargaan British Academy Games Award for Evolving Game.
Sea of Thieves (FOTO: Xbox via Game File)
Community16 Juni 2024, 14:01 WIB

Summoners War Gelar Kontes Fanart, Hadiah Total Rp160 Juta

Kontes tahun ini juga akan memilih jumlah pemenang dan hadiah yang lebih banyak dari tahun-tahun sebelumnya.
Summoners War: Sky Arena atau Summoners War mengadakan kontes fanart. (FOTO: Com2uS)
News16 Juni 2024, 13:56 WIB

Sejumlah Gambar yang Diduga dari Game Spider-Man 3 Bocor Secara Online

Masih tergambar jelas dalam ingatan kita bahwa game Spider-Man 2 menjadi salah satu yang tersukses di platform PlayStation.
Spider-Man 3. (Sumber: Twitter.com/@zvis_ceral)
Gadget16 Juni 2024, 13:06 WIB

Hadirkan Lini Tablet, Ini 3 Kelebihan Poco Pad yang Layak Dimiliki

Poco Pad Hadir di pasar global dengan performa ekstrem bagi para digital mobile lifestyler.
Poco hadirkan seri tabletnya, Poco Pad. (FOTO: Dok.Poco Indonesia)
News16 Juni 2024, 10:52 WIB

Freshly Frosted akan Jadi Game Gratis Epic Games Store Sampai Akhir Juni 2024

Game teka-teki Freshly Frosted akan menjadi permainan gratis berikutnya di Epic Games Store hingga akhir Juni 2024 ini.
Freshly Frosted. (Sumber: Epic Games Store)
News16 Juni 2024, 10:16 WIB

Langsung Klaim! Idle Champions of the Forgotten Realms Lagi Gratis di Epic Games Store

Epic Games Store (EGS) masih membagikan game gratis yang super duper keren. Minggu ini, Idle Champions of the Forgotten Realms bisa kamu klaim secara cuma-cuma sebelum harus bayar lagi seperti biasa.
Idle Champions of the Forgotten Realms. (Sumber: Epic Games Store)
News16 Juni 2024, 09:36 WIB

Redout 2 Jadi Judul Gratis di Epic Games Store Sampai 20 Juni 2024

Masih dalam event Mega Sale 2024, Epic Games Store kembali menggratiskan sejumlah judul game keren, salah satunya Redout 2. Judul ini bisa kamu unduh secara gratis dari pasar PC Epic hingga 20 Juni 2024.
Redout 2. (Sumber: Epic Games Store)
Guides16 Juni 2024, 08:54 WIB

Kode Redeem FF Terbaru Hari Ini yang Masih Aktif dari Garena, Minggu, 16 Juni 2024

Kode Redeem FF 2024 hari ini, Minggu, 16 Juni 2024, yang masih aktif ada yang menarik nih guys.
Kode Redeem FF. (Sumber: Garena)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.