logo

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy Z Fold 6 5G, Baca Dulu Sebelum Beli

Malik Ibnu Zaman
Selasa 06 Agustus 2024, 12:52 WIB
Samsung Galaxy Z Fold 6 5G (Foto: YouTube/Putu Reza)

Samsung Galaxy Z Fold 6 5G (Foto: YouTube/Putu Reza)

Indogamers.com - Samsung Galaxy Z Fold 6 5G resmi diluncurkan secara global pada Juli 2024, termasuk di Indonesia. Ponsel ini merupakan penerus dari Galaxy Z Fold5 5G yang dirilis setahun sebelumnya.

Hadirnya Samsung Galaxy Z Fold 6 5G dengan berbagai fitur barunya melengkapi jajaran smartphone keluaran Samsung di tahun 2024.

Selain Samsung Galaxy Z Fold 6 5G, secara bersamaan Samsung merilis beberapa gadget lain pada event Samsung Galaxy Unpacked 2024.

Baca Juga: Spesifikasi, Harga, Kelebihan dan Kekurangan dari HP OPPO A3 Pro 5G

Spesifikasi Lengkap

Samsung Galaxy Z Fold6 5G mendukung jaringan 2G, 3G, 4G, serta 5G. Ponsel ini menggunakan Dual SIM dengan slot khusus dan mendukung eSIM.

Desain dan Ketahanan

Dimensinya adalah 153.5 x 132.6 x 5.6 mm saat terbuka dan 153.5 x 68.1 x 12.1 mm saat terlipat, dengan berat 239 gram. Ponsel ini memiliki ketahanan IP48, tahan debu, dan air hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.

Selain itu, ponsel ini mendukung penggunaan pena stylus (S Pen) serta dibuat dari material armor aluminium dan kaca (depan dan belakang).

Baca Juga: Nostalgia Zaman Bocil, 10 Game FPS PS1 Terbaik yang Pernah Menemani Masa Kecilmu

Layar

Samsung Galaxy Z Fold6 5G memiliki Layar Foldable Dynamic AMOLED 2X berukuran 7.6 inci dengan refresh rate 120 Hz, resolusi 1856 x 2160 piksel, rasio 20.9:18, kerapatan 374 ppi, mendukung HDR10+, tingkat kecerahan puncak 1750 nit, dan rasio layar ke bodi 90,5 persen.

Selain itu, terdapat layar Dynamic AMOLED 2X berukuran 6.3 inci dengan refresh rate 120 Hz, resolusi 968 x 2376 piksel, rasio 22.1:9, kerapatan 410 ppi, dan dilindungi oleh Corning Gorilla Glass Victus 2.

Baca Juga: The Real Sepuh Nih, 16 Game PC RTS Jadul Sebelum Tahun 2000 yang Layak Banget Kamu Mainkan

Performa

Ponsel ini ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3 dengan CPU 8-core dan GPU Adreno 750. Ponsel ini dilengkapi dengan RAM 12 GB jenis LPDDR5x dan memori internal 256 GB, 512 GB, atau 1 TB jenis UFS 4.0, tanpa slot memori eksternal.

Kamera

Samsung Galaxy Z Fold6 5G memiliki tiga kamera utama dengan konfigurasi 50 MP (wide, f/1.8), 10 MP (telephoto, f/2.4), dan 12 MP (ultrawide, f/2.2). Fitur kameranya meliputi Dual Pixel PDAF, OIS, FoV 123˚, pembesaran optis 3x, LED Flash, HDR, panorama, serta perekaman video hingga 8K@30FPS dengan gyro-EIS dan HDR10+.

Untuk kamera depan, terdapat dua kamera dengan resolusi 4 MP (wide, f/1.8) dan 10 MP (wide, f/2.2), mendukung HDR dan perekaman video hingga 4K@30/60 FPS.

Baca Juga: Kamu Pengin Jadi Dokter atau Penyayang Hewan? 3 Game Simuator Dokter Hewan ini Bisa Jadi Pilihan Buat Dimainkan

Konektivitas dan Baterai

Ponsel ini mendukung Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6e tri-band, Bluetooth 5.3, NFC, GPS, GLONASS, GALILEO, BDS, dan USB Type-C 3.2 dengan OTG, namun tidak memiliki infrared. Baterainya menggunakan jenis Li-Po berkapasitas 4400 mAh dengan fitur pengisian cepat 25W, pengisian nirkabel 15W, dan pengisian balik nirkabel 4.5W.

Sistem Operasi dan Sensor

Samsung Galaxy Z Fold6 5G menggunakan sistem operasi Android 14 dengan antarmuka One UI 6.1. Sensor yang tersedia mencakup pemindai sidik jari di samping, akselerometer, gyroskop, cahaya, proksimitas, kompas, dan barometer. Tidak ada jack 3.5mm. Warna yang tersedia adalah

Navy, Silver Shadow, Pink, serta warna eksklusif di Samsung.com: Crafted Black dan White. Fitur lainnya termasuk speaker stereo disetel oleh AKG, audio resolusi tinggi 32-bit/384kHz, Samsung DeX, Ultra Wideband (UWB), Bixby, dan Samsung Pay.

Baca Juga: Sukses di Riyadh, Honor of Kings Championship 2024 Siap Diselenggarakan di Indonesia Simak Jadwal dan Hadiahnya

Kelebihan dan Kekurangan

Kelebihan dari Samsung Galaxy Z Fold6 5G mencakup desain yang kini lebih "kotak" dengan peningkatan desain lainnya, bodi yang kokoh dengan sertifikasi IP48, kecerahan layar yang semakin meningkat, serta performa tinggi berkat chipset Snapdragon 8 Gen 3.

Kamera ponsel ini cukup bagus untuk seukuran HP lipat, dan baterainya tahan lama, mampu bertahan seharian. Selain itu, ponsel ini juga dilengkapi dengan Galaxy AI yang mengagumkan, serta fitur Samsung DeX dan sensor Ultra Wideband (UWB).

Namun, kekurangannya adalah harga rilis yang lebih mahal meski tanpa peningkatan drastis, dan kameranya masih kalah saing dibandingkan seri Galaxy S.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Harga Samsung Galaxy Z Fold 6 dan Z Flip 6, Resmi Tersedia di Indonesia

Kamis 25 Juli 2024, 15:06 WIB
undefined
Gadget

Resmi Rilis di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Z Fold 6

Kamis 25 Juli 2024, 15:32 WIB
undefined
Gadget

Dibanderol Rp1 Jutaan, Ini 4 Kelebihan Samsung Galaxy F14 4G yang Dibekali Chip Snapdragon 680

Senin 05 Agustus 2024, 20:02 WIB
undefined
Gadget

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy M55 5G

Senin 05 Agustus 2024, 19:08 WIB
undefined
Gadget

5 Fitur Tersembunyi Samsung Galaxy A55 5G, Bisa Buka Halaman Web dari File Screenshot

Selasa 06 Agustus 2024, 09:09 WIB
undefined
News Update
PC26 April 2025, 08:32 WIB

Nyalain Turbo Cuma Sekali Klik! MSI Z890 Sudah Siap Gas Pol dengan Intel 200S Boost

Tapi kali ini beda karena MSI resmi ngenalin dukungan penuh buat Intel® 200S Boost di semua jajaran motherboard Z890 mereka.
MSI Z890 series. (Sumber: MSI)
Gadget25 April 2025, 21:01 WIB

Realme 14 Series 5G Siap Dirilis, Jadi HP Pertama di Indonesia dengan Chip Snapdragon 6 Gen 4

HP terbaru dari Realme ini akan dirilis pada Selasa, 6 Mei 2025 mendatang dan menjadi HP pertama di Indonesia dengan chip Snapdragon 6 Gen 4.
Realme 14 Series 5G yang akan segera dirilis di Indonesia. (FOTO: Realme)
Mobile25 April 2025, 21:00 WIB

Loong HoK: Build Tersakit ala Naga Putih yang Bikin Lawan Auto K.O.

Loong, sang marksman naga putih di Honor of Kings, enggak cuma keren dari segi tampilan, tapi juga punya potensi damage yang luar biasa.
Loong, Honor of Kings (FOTO: Honor of Kings)
Accessories25 April 2025, 20:00 WIB

Rekomendasi VR Headset Terbaik untuk Smartphone Android

Pengguna smartphone Android yang membutuhkan VR headset terbaik, kamu bisa pilih VR headset yang di rekomendasikan berikut.
Meta Quest 3 (FOTO: Meta Store)
Mobile25 April 2025, 19:01 WIB

Cara Mendapatkan Permen Langka di Pokemon Go

Untuk mendapatkan permen langka di Pokemon Go ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan seperti berikut.
Ilustrasi mendapatkan permen langka di Pokemon GO. (FOTO: thegamer.com)
Mobile25 April 2025, 19:01 WIB

Mau Chicken Dinner Tiap Main PUBG Mobile? Coba 5 Cara Ini Guys!

Enggak perlu jadi jagoan buat sering-sering dapet Chicken Dinner di PUBG Mobile.
Game PUBG. (FOTO: pubg.com)
Mobile25 April 2025, 18:04 WIB

Once Human Mobile Tersedia Secara Global Hari Ini, Ada Event Petualangan bersama Ed Stafford

Once Human bekerja sama dengan ahli bertahan hidup Ed Stafford untuk menantang para pemain di seluruh dunia dalam sebuah kamp pelatihan bertahan hidup.
Once Human tersedia di mobile secara global mulai Jumat (25/4/2025). (FOTO: NetEase Games)
PC25 April 2025, 17:35 WIB

Upgrade PC, Bonus Game Gratis! MSI Bagi-Bagi Game Clair Obscur: Expedition 33 Cuma-Cuma

Enggak semua hari kamu dikasih kesempatan buat rakit PC keren dan langsung dapet game RPG kece secara cuma-cuma. Tapi MSI lagi bagi-bagi rezeki guys.
Clair Obscur: Expedition x MSI. (Sumber: MSI)
News25 April 2025, 16:01 WIB

5 Cara Menangkap Rayquaza Pokemon Emerald

Sebagai pemain kamu harus tahu bagaimana cara untuk menangkap Rayquaza Pokemon Emerald.
Rayquaza, salah satu Pokemon Legendaris. (FOTO: pokemongo.com)
E-Sport25 April 2025, 15:49 WIB

MSI Gandeng LCP, Siapkan Gear Gahar Buat Arena Esports di Taipei

Baru-baru ini, MSI resmi diumumkan sebagai partner PC dan monitor untuk League of Legends Championship Pacific (LCP).
MSI x LCP. (Sumber: MSI)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.