Indogamers.com - Seperti yang kita tahu, saat menggunakan WhatsApp Web di laptop atau PC pasti tampilannya akan terpampang lebar di layar. Hal ini tentu saja akan menampilkan daftar chatting hingga kontak obrolan pada akun WA yang kamu gunakan.
Tampilan yang besar di layar laptop atau PC tersebut tentu saja sangat membuat tidak nyaman. Sebab, orang lain bisa melihat isi obrolan dan kontak-kontak pada akun WA yang digunakan.
Apalagi jika kamu tidak sengaja meninggalkan laptop atau PC dengan kondisi aplikasi atau WhatsApp Web masih terbuka. Rasa khawatir tentang privasi pada akun WhatsApp yang kamu miliki akan muncul.
Karena itu, untuk menghindari berbagai macam hal yang tidak diinginkan, kamu bisa meningkatkan privasi dan memburamkan chat dan obrolan di WhatsApp Web dengan WA Extension.
Dengan fitur ini, tampilan WhatsApp Web yang kamu gunakan akan menjadi blur dan tidak terlihat orang lain, meskipun masih tampil di layar laptop atau pc.
Penasaran bagaimana cara blur WhatsApp Web agar tidak terlihat oleh orang lain? Langsung saja simak selengkapnya cara untuk blur WhatsApp Web yang Indogamers.com berikan di bawah ini.
Cara blur WhatsApp dengan Extension WA Web Plus
Masuk ke Google Chrome.
Selanjutnya menuju tautan WA Web Plus.
Kemudian klik “Add to Chrome” dan instal WA Web Plus.
Selanjutnya tunggu ekstensi terpasang di browser yang kamu gunakan.
Klik WA Web Plus dan masuk/login dengan memindai barcode dari ponsel Pada bagian bilah kanan Anda akan menemukan beberapa fitur blur, seperti blur nama, blur kontak, dan foto.
Centang salah satu atau semua fitur blur yang kamu inginkan, setelah itu kamu akan melihat obrolan WA telah blur atau buram.
Cara blur WhatsApp dengan Privacy Extension For WhatsApp Web
Masuk ke Google Chrome.
Selanjutnya menuju tautan Privacy Extension For WhatsApp Web.
Kemudian klik “Add to Chrome” Instal WA Web Plus Selanjutnya tunggu ekstensi terpasang di browser yang kamu gunakan.
Buka kembali Google Chrome untuk membuka website WhatsApp Web.
Scan QR barcode untuk bisa login atau masuk ke akun WhatsApp Web milikmu.
Klik Extension pada bagian kanan atas dan pilih Privacy Extension For WhatsApp Web.
Setelah itu, kamu akan menemukan beberapa fitur blur, seperti blur nama, blur kontak, dan foto.
Centang salah satu atau semua fitur blur yang Anda inginkan Setelah itu dapat melihat obrolan WA Anda telah buram.***