logo

Makin Canggih! Ketahui Cara Mudah Menggunakan Google Lens dan Manfaat Pentingnya

PembasmiBocil
Rabu 17 April 2024, 11:29 WIB
Google Lens (FOTO: Google)

Google Lens (FOTO: Google)

Indogamers.com - Google sebagai salah satu perusahaan digital terbesar di dunia, tentu saja memiliki berbagai platform yang berguna untuk menunjang berbagai aktivitas bagi para penggunanya.

Salah satu platform yang dimiliki Google adalah Google Lens yang berguna untuk menelusuri dan mencari tahu sebuah informasi di sekitar menggunakan kamera perangkat para penggunanya.

Google Lens bisa digunakan dengan cara mengambil gambar dengan kamera perangkat para penggunanya atau menahan lama gambar yang pengguna lihat di internet untuk mendapatkan informasi yang diinginkan.

Google Lens sendiri, memiliki cukup banyak fungsi yang berguna bagi kehidupan para penggunanya sesuai dengan apa yang pengguna lihat, termasuk kemampuan baru Google Lens untuk mengetahui kondisi kulit.

Untuk menggunakan Google Lens ini, kamu bisa ikut langkah-langkahnya seperti berikut ini.

Cara menggunakan Google Lens

Untuk menggunakan Google Lens sendiri sangatlah mudah, berikut langkah-langkahnya.

  • Unduh dan instal aplikasi Google Lens di Google Play Store

  • Buka aplikasi Google Lens

  • Arahkan kamera pada benda atau object yang ingin kamu ketahui informasinya

  • Jepret gambar/foto tersebut

  • Pilih “Telusuri”

  • Kemudian Google Lens akan memunculkan beberapa penelusuran terkait dari berbagai situs

  • Klik salah satu penelusuran yang ingin kamu cari

  • Setelah itu, kamu akan diarahkan di halaman Google

Selain menelusuri jepretan dari benda tertentu, kamu juga bisa menggunakan Google Lens untuk menerjemahkan, atau menggunakan situs belajar.

Manfaat Google Lens

Selain mengetahui cara menggunakannya, kamu juga harus tahu apa saja manfaat dari Google Lens. Google Lens memiliki cukup banyak fungsi yang berguna bagi kehidupan para penggunanya sesuai dengan apa yang pengguna lihat, termasuk kemampuan baru Google Lens untuk mengetahui kondisi kulit. Berikut beberapa fungsi yang dimiliki Google Lens.

1. Pencarian visual

Salah satu fungsi Google Lens yang sangat berguna adalah mampu memberikan informasi bagi para penggunanya hanya dengan gambar objek apapun yang ditangkap oleh pengguna secara visual melalui kamera Google Lens.

2. Mengetahui kondisi kulit

Dengan fitur baru yang hadir pada Google Lens, para pengguna bisa memanfaatkan Google Lens untuk mencari tahu kondisi kulit yang secara visual mirip dengan apa yang pengguna lihat pada kulit pengguna.

Dilansir dari laman Blog Google, penggunaan Googel Lens untuk mencari tahu kondisi kulit cukup dilakukan dengan mengambil gambar atau unggah foto melalui Lens, dan pengguna akan menemukan kecocokan visual untuk membantu pencarian.

Fitur ini juga berfungsi jika pengguna tidak yakin bagaimana mendeskripsikan hal lain di tubuh pengguna, seperti benjolan di bibir, garis di kuku, atau rambut rontok di kepala.

3. Menerjemahkan teks

Google Lens juga memiliki fungsi untuk menerjemahkan teks pada gambar atau dokumen. Pengguna hanya perlu mengarahkan kamera perangkat yang digunakan pada object seperti teks dengan bahasa asing, dan otomatis Google Lens akan menerjemahkan bahasa asing tersebut ke dalam bahasa yang dimengerti penggunanya.

4. Berbelanja

Selain beberapa fungsi di atas, Google Lens juga sangat berguna untuk membantu para penggunanya berbelanja atau mencari produk tertentu. Para pengguna hanya perlu mengambil gambar barang tersebut dari Google Lens.

Nantinya Lens akan mencoba mengenali produk dan memberikan informasi belanja online terkait.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Guides

Jangan Salah Instal! Begini 8 Cara Mudah Mengetahui Aplikasi Palsu dan Berbahaya di Google Play Store

Selasa 26 Maret 2024, 15:34 WIB
undefined
Mobile

7 Game Google Doodle Terpopuler Beserta Link Tautan untuk Mainnya

Kamis 11 April 2024, 08:03 WIB
undefined
News

Google Dinilai Beri Dukungan ke Israel, Ratusan Karyawan Protes

Jumat 15 Maret 2024, 14:18 WIB
undefined
Guides

Suara Notifikasi Makin Unik! Begini 2 Cara Membuat Nada Dering WhatsApp Suara Google Tanpa Aplikasi

Jumat 15 Maret 2024, 18:10 WIB
undefined
Guides

Ketahui Cara Mudah Cari Arah Kiblat dengan Google Search, Nggak Perlu Install Aplikasi Lho!

Selasa 19 Maret 2024, 14:46 WIB
undefined
News Update
Guides30 April 2024, 18:00 WIB

4 Cara Mendapatkan Senjata di Game Minecraft Pocket Edition 2024, Bikin Penjelajahan Jadi Mudah

Jika kamu kesulitan bertahan hidup, berikut beberapa cara mendapatkan senjata di game Minecraft Pocket Edition 2024.
Minecraft Pocket Edition. (Sumber: Minecraft)
News30 April 2024, 17:59 WIB

Peringkat Film Resident Evil, Dari Terburuk hingga Terbaik, Panduan Buat Kamu yang Belum Nonton

Total hingga saat ini sudah ada 9 film Resident Evil yang telah dibuat dan masing-masing film mendapat respon yang beragam, baik dari penggemar maupun kritikus film.
Peringkat Film Resident Evil, Dari Terburuk hingga Terbaik, Panduan Buat Kamu yang Belum Nonton (FOTO: imdb.com)
E-Sport30 April 2024, 17:09 WIB

Alasan Evos Glory Rajin Gonta Ganti Roster

Alasan Evos Glory berganti player karena memiliki banyak player dan ingin mencari yang baik dari yang terbaik.
Coach EVOS Age (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
Console30 April 2024, 17:00 WIB

Capcom Kemungkinan Tunda Peluncuran Resident Evil 9 Tapi Garap Proyek Lainnya

Bocoran demi bocoran tentang Resident Evil 9 terus menerus berseliweran selagi Capcom belum memberikan detail yang lebih lanjut.
Resident Evil 9 (Sumber: Gamerant)
E-Sport30 April 2024, 16:57 WIB

Skylar Sembuh RRQ Hoshi Bangkit, Bukti Bisa Gendong Tim?

Skylar sering dianggap menggendong timnya dalam beberapa pertarungan di panggung MPL ID Season 13.
Skylar dan tim RRQ Hoshi (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
E-Sport30 April 2024, 16:40 WIB

Rebellion Esports Harus Masuk Playoff MPL ID, AudyTzy: Kalau Gak Lolos Malu!

Rebellion Esports masih dalam posisi aman untuk lolos Playoff MPL Indonesia Season 13.
Roamer Rebellion AudyTzy (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
Infografis30 April 2024, 16:38 WIB

Top 5 Hero Mobile Legends Paling Sering di Ban di MPL Season 13

Sejumlah Hero Mobile Legends menjadi ancaman dan paling sering di ban selama perhelatan MPL ID Season 13 hingga Minggu ke -6. Hero-hero ini seringkali dianggap bakalan menyusahkan jika dilepas.
Top 5 Hero Mobile Legends Paling Sering di Ban di MPL Season 13 (FOTO: Schnix)
News30 April 2024, 16:06 WIB

6 Fitur Keren eFootball 2024 yang Bikin Penggemarnya Membludak

Game sepak bola free to play dari Konami, eFootball 2024, baru-baru ini mencapai tonggak sejarah dengan lebih dari 750 juta unduhan di berbagai platform. Berikut ulasan fitur terbarunya.
Game eFootball. (Sumber: Konami)
Gadget30 April 2024, 15:27 WIB

5 Kelebihan HP Gaming Infinix GT 20 Pro yang Miliki Efek Pencahayaan Khusus untuk PUBG, Mobile Legends dan Free Fire

Infinix GT 20 Pro hadir sebagai smartphone gaming terbaru dari Infinix dengan kelebihan sebagai berikut.
Smartphone gaming terbaru, Infinix GT 20 Pro dengan segala kelebihannya (FOTO: Gsmarena)
Gadget30 April 2024, 15:16 WIB

HP Gaming Nggak Kaleng-kaleng! Tengok Kinerja Dapur Pacu, Kualitas Kamera dan Daya Tahan Baterai Infinix GT 20 Pro

Infinix GT 20 Pro menghadirkan prosesor MediaTek Dimensity 8200 Ulitimate, kamera utama 108 MP, dan baterai 5000 mAh yang kinerjanya bisa kamu lihat berikut ini.
Infinix GT 20 Pro, hadir sebagai smartphone gaming terbau dari Infinix (FOTO: Gsmarena)
IndoGamers

Indogamers merupakan sebuah situs yang didedikasikan kepada seluruh pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2023 IndoGamers. All rights reserved.