logo

Cina Melarang Peredaran Game Yang Mengandung Kekerasan!

root
Sabtu 04 Januari 2014, 07:00 WIB
Cina Melarang Peredaran Game Yang Mengandung Kekerasan!

Cina Melarang Peredaran Game Yang Mengandung Kekerasan!

Game yang beredar saat ini selalu identik dengan kekerasan. Aksi tembak-menembak, kata-kata kasar yang terkadang memancing kasus rasisme, pembunuhan, dll. Rasanya kita sebagai gamers bisa memaklumi hal tersebut, walaupun hal ini memang tidak baik, tapi kenyataannya tanpa elemen kekerasan didalam game, maka game tersebut tidaklah seru untuk dimainkan, benar kan?

Berbeda dengan pemikiran para gamers, Pemerintah Cina membuat sebuah peraturan baru yang sangat ketat yakni akan melarang semua peredaran game yang mengandung unsur kekerasan yang sangat berbahaya.

Mungkin saat ini Cina merupakan negara di Asia satu-satunya yang mempunyai peraturan sangat ketat perihal 'game'. Sebelumnya negara tersebut melarang penjualan konsol PS4 dan Xbox One dinegaranya tapi saat ini peraturan tersebut akan diperlonggar tapi dengan syarat tertentu. Pemerintah China siap untuk mengizinkan Sony dan Microsoft menjual PlayStation 4 dan Xbox One ke pasar lokal tapi dengan syarat konten game yang mengandung kekerasan tidak diperbolehkan dijual di negaranya.

Departemen Kebudayaan telah menerbitkan daftar dari berbagai pembatasan terkait dengan konten. Okzeone melaporkan, China melarang beberapa konten game yang berkaitan dengan pelanggaran konstitusi China. Selain itu, game yang mengancam persatuan nasional, kedaulatan, integritas teritorial dan hal-hal yang merugikan reputasi bangsa, keamanan dan kepentingan dilarang di China. Lebih rinci lagi, tidak boleh ada game yang menghasut kebencian rasial, etnis atau merugikan tradisi etnis dan budaya China.

Game-game yang mengandung unsur kekerasan tinggi, konten seksual, dan penggunaan obat terlarang akan dilarang beredar di Cina agar tidak menimbulkan efek buruk bagi warganya

Lebih jauh lagi pemerintah menambahkan bahwa game-game yang memperlihatkan adengan seksual, penggunaan obat-obatan terlarang, perjudian bahkan sampai pemujana terhadap setan ataupun iblis,  semua konten harus disampaikan ke departemen kebudayaan Shanghai untuk proses persetujuan. Saat semua sudah disetujui barulah game tersebut boleh beredar di negara tirai bambu tersebut.

Yang lebih ketat lagi, pemerintah bukan hanya akan menyeleksi game dengan bentuk kepingan CD melainkan juga patch atau yang kita kenal dengan DLC. Semua akan diseleksi dan akan memakan waktu kurang lebih 2 minggu.(Afg)

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Tags :
News Update
News17 Mei 2024, 11:10 WIB

Tunjuk CEO Baru, ByteDance Tidak Jadi Jual Moonton Technology, Pencipta Mobile Legends

Pemilik TikTok ByteDance tidak jadi menjual Moonton, pencipta Mobile Legends: Bang Bang.
Mobile Legends (FOTO: Moonton)
News17 Mei 2024, 11:08 WIB

Take-Two Yakin Grand Theft Auto 6 Bisa Beri Kejutan Luar Biasa

Grand Theft Auto 6 (GTA 6) sudah merilis trailer perdana yang men-spill kalau Rockstar Games akan meluncurkannya pada tahun 2025.
GTA 6 PC. (Sumber: Softonic.com)
News17 Mei 2024, 10:41 WIB

Dragon Age: Inquisition Gratis di Epic Games Store Jelang Perilisan Game Ini

Siapa yang nyangka kalau Dragon Age: Inquisition yang dikembangkan sama BioWare Edmonton dan diterbitkan oleh Electronic Arts bisa didapetin secara gratis?
Dragon Age: Inquisition GOTY Edition. (Sumber: Epic Games Store)
News17 Mei 2024, 09:50 WIB

Dragon Age: Inquisition GOTY Edition Gratis di Epic Games Store, Klaim Sekarang Guys!

Boleh dibilang, Epic Games Store alias EGS menjadi platform yang sangat baik hati dan tidak sombong ya guys ya. Bagaimana enggak, game triple A (AAA) sekelas Dragon Age: Inquisition GOTY saat ini tersedia gratis di EGS.
Dragon Age: Inquisition GOTY Edition. (Sumber: Electronic Arts)
News17 Mei 2024, 09:17 WIB

Kode Redeem FF Hari ini yang Masih Aktif, Jumat, 17 Mei 2024, Langsung Klaim Sekarang Juga!

Kode Redeem FF 2024 hari ini, Jumat, 17 Mei 2024 yang masih aktif ada yang menarik nih guys.
Free Fire. (Sumber: garena.com)
News17 Mei 2024, 09:04 WIB

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Begini Cara Mengganti Skin Karakter di Minecraft

Apakah kamu merasa karakter di dunia Minecraft mulai terasa monoton?
Game Minecraft. (Sumber: Minecraft)
News17 Mei 2024, 07:56 WIB

Profil dan Biodata Irwanto Widyatri, Pengembang Game Tebak Gambar

Game Tebak Gambar merupakan karya dua anak bangsa, Lukis Cinderan dan Irwanto Widyarti.
Irwanto Widyatri, salah satu pembuat Game Tebak Gambar. (FOTO: binus.ac.id; linkedin.com/in/irwantowidyatri)
News17 Mei 2024, 07:21 WIB

Kisah Lukis Cinderan Mendesain Game Tebak Gambar

Siapa nyana Tebak Gambar berawal dari ide dari kamar mandi penciptanya.
Game Tebak Gambar. (FOTO: Tangkapan layar/Playstore)
Guides17 Mei 2024, 07:00 WIB

Intip Kelebihan Hero Andalan Yawi, Pantas OP di Land of Dawn!

Dilansir dari data statistik MPL Indonesia pada 12 Mei 2024, terdapat dua hero yang paling sering diandalkan Yawi di panggung MPL ID Season 13.
Aura Yawi (FOTO: Instagram.com/yawiesport)
News17 Mei 2024, 06:50 WIB

Diunduh 10 Juta Kali di Playstore, Siapa Pembuat Game Tebak Gambar?

Penasaran gak siapa pembuat game Tebak Gambar?
Game Tebak Gambar sudah diunduh 10 juta kali di PlayStore. (FOTO: Tangkapan layar/Playstore)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.