logo

Sambut Tahun Baru, Pokémon GO Gelar Community Day Akbar di Penghujung 2023

sentarozi
Selasa 12 Desember 2023, 19:29 WIB
Community Day! Pokémon GO (FOTO: pokemongolive.com)

Community Day! Pokémon GO (FOTO: pokemongolive.com)

Indogamers.com - Tahun 2023 telah menjadi saksi dari sejumlah keseruan yang akan muncul dari Hari Komunitas (Community Day) Pokémon GO.

Sepanjang tahun 2023, game yang berbasis Augmented Reality (AR) itu akan menghadirkan sejumlah Pokémon menarik yang menjadi bintang acara dari Community Day setiap bulannya.

Untuk tahun 2023, tampaknya Community Day akan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.

Baca Juga: COO Pokemon Ungkap Keinginan Kembangkan Pokemon selama mungkin untuk Generasi di Masa Depan

Niantic, Inc. sebagai pengembang Pokémon GO, kini hadir dengan inovasi-inovasi terbaru yang pastinya akan menambah keseruan kamu bermain sebagai Pelatih.

Mereka akan memperkenalkan fitur Main bergrup (Party Play), selain rute dan Pameran PokéStop, yang akan memungkinkan Pelatih untuk bermain bersama dengan teman-teman.

Tertarik untuk mencoba fitur-fitur tersebut? Kebetulan pada 16 sampai 17 Desember 2023 hingga 17.00 waktu setempat, Pokémon GO akan menghadirkan kembali Pokémon dari Community Day tahun 2022 dan 2023 pada ajang Hari Komunitas: Pusaran Licin. Jadi, kamu bisa memanfaatkan fitur-fitur baru untuk hasil yang lebih optimal!

Baca Juga: Indonesia Ikut Serta Kejuaran Pokemon World Championships 2023, Kirim Perwakilkan 7 Pemain Pokemon Game Kartu Koleksi

Berikut lima Pokémon unggulan yang hadir dalam Community Day selama 11 bulan terakhir!

1. Axew, salah satu Pokémon terlangka

Axew

Axew dikenal sebagai salah satu Pokémon tipe Dragon yang paling sulit untuk ditangkap di Pokémon GO, karena tingkat spawn atau kemunculannya yang rendah.

Meskipun sangat jarang ditemukan di habitat liar, Axew dapat menetas dari telur berjarak 10 kilometer.

Baca Juga: Kartu Pokemon Charizard VMAX Dirilis Terbatas di Indonesia

Maka, Community Day menjadi momen once in a blue moon untuk berburu Axew dan mengevolusikannya menjadi Fraxure dan Haxorus.

2. Togetic, Gym defender yang tangguh

dok. Pokemon GO

Togetic dan evolusinya, Togekiss dianggap sebagai salah satu Pokémon dengan kemampuan bertahan yang unggul.

Lebih kuat, Togekiss memiliki kemampuan Dazzling Gleam. Kombinasi tipe Fairy dan Flying membuat Togetic unggul untuk melawan Pokemon tipe Grass, Dark, Fighting, Ground, Bug, dan Dragon.

Baca Juga: Rafli Attar Wakili Indonesia di Pokemon World Championship London 2022

Selain itu, Togekiss memiliki ketahanan yang luar biasa dan sangat efektif digunakan sebagai pertahanan gym.

Oleh karena itu, bagi kamu yang sedang mencari Pokémon untuk melindungi gym, Togekiss dapat jadi pilihan yang tepat!

3. Chespin, si kecil-kecil cabe rawit

dok. Pokemon GO

Chespin, Pokémon landak mungil yang menggemaskan, seringkali dipandang sebelah mata dalam dunia Pokémon.

Jangan tertipu oleh ukuran mini dan wajah polosnya, Chespin menyimpan kekuatan yang dapat membuat Pokémon tangguh sekalipun terkapar, lho!

Hit Point (HP) cukup tinggi menjadikannya lawan yang dapat diandalkan, terutama dalam melakukan pertahanan (defense).

Baca Juga: Grand Final Pokemon Champions 2021/22 Indonesia di Gelar AKhir Pekan Ini

Community Day merupakan kesempatan yang bagus untuk melakukan evolusi dari Chespin menjadi Chesnaught atau Quilladin.

Ketiganya memiliki keunggulan dalam menahan serangan, terutama Chesnaught yang dikenal sebagai physical tank.

4. Fennekin, rubah api pemberani

dok. Pokemon GO

Jika kamu sedang mencari Pokémon defensif yang kuat, Fennekin adalah jawabannya. Pokémon dari daerah Kalos ini memiliki skill istimewa yaitu Blaze.

Kekuatan ini memungkinkan Fennekin beserta evolusinya, Braixen dan Delphox, untuk melancarkan serangan tipe Api yang jauh lebih kuat dan mematikan.

Baca Juga: Viral Papan Peringatan Dilarang Masuk bagi Pemain Pokemon Go di Kuburan Jepang Hougang, Singapura

Hal ini menjadikan ketiganya ancaman serius di medan pertempuran, lho! Jadi, jangan sia-siakan peluang untuk menangkap Pokémon rubah api ini ya!

5. Squirtle dan Charmander turut meriahkan Community Day

dok. Pokemon GO

Community Day menjadi momen istimewa yang sangat dinanti oleh para penggemar setia Pokémon Generasi 1, terutama bagi mereka yang mempunyai kenangan istimewa dengan Squirtle dan Charmander.

Walaupun keduanya kerap muncul di habitat liar, menemukan varian yang bersinar atau Shiny menjadi tantangan tersendiri yang membutuhkan kesabaran dan kegigihan.

Maka, kesempatan spesial seperti ini dapat memberikan kegembiraan dan kesenangan yang tak terlupakan!

Baca Juga: Esports Pokemon UNITE akan Jadi Bagian dari Pokemon World Championship 2022!

Selain enam yang disebutkan di atas, pada kesempatan ini kamu juga bisa menangkap Slowpoke, Galarian Slowpoke, Wooper, Paldean Wooper, Poliwag, Timburr, Grubbin, Froakie, Noibat, Swinub, Mareep, dan Larvitar.

Untuk berpartisipasi dalam event of the year ini, Tiket Cerita Penelitian Spesial Hari Komunitas: Pusaran Licin seharga Rp5.000 dapat kamu beli pada menu ‘Shop’ atau ‘Toko’ di aplikasi Pokémon GO mulai Rabu, 13 Desember 2023.

Kini, kamu dapat menghadiahkan tiket ke salah satu teman yang mencapai level Pertemanan Teman Dekat atau lebih tinggi dengan memilih opsi ‘Hadiah’ ketika hendak melakukan pembelian.

Baca Juga: Gim MOBA "Pokemon Unite" Resmi Rilis Hari Ini Untuk Platform Android dan iOS

Kini, kamu sudah mengetahui Pokémon apa saja yang bisa kamu raih di Hari Komunitas terakhir tahun 2023. Tunggu apa lagi? Yuk, segera daftarkan dirimu dan ikuti keseruan berburu para Pokémon! Untuk informasi lebih lanjut, kamu dapat mengunjungi website Pokémon Go, Instagram @PokémonGOAppID, dan di Facebook PokémonGOAppIndonesia.

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Kalahkan Pokemon Go, Genshin Impact Raih Pendapatan Melebihi Rp 14 Triliun Dalam 6 Bulan

Kamis 25 Maret 2021, 11:40 WIB
undefined
News

Gim MOBA "Pokemon Unite" Resmi Rilis Hari Ini Untuk Platform Android dan iOS

Rabu 22 September 2021, 05:57 WIB
undefined
News

Tier List Pokemon UNITE Untuk Oktober 2021

Jumat 22 Oktober 2021, 09:30 WIB
undefined
News

Esports Pokemon UNITE akan Jadi Bagian dari Pokemon World Championship 2022!

Jumat 14 Januari 2022, 07:34 WIB
undefined
News

Viral Papan Peringatan Dilarang Masuk bagi Pemain Pokemon Go di Kuburan Jepang Hougang, Singapura

Jumat 28 Januari 2022, 07:54 WIB
undefined
News

Grand Final Pokemon Champions 2021/22 Indonesia di Gelar AKhir Pekan Ini

Jumat 03 Juni 2022, 10:32 WIB
undefined
News

Rafli Attar Wakili Indonesia di Pokemon World Championship London 2022

Kamis 04 Agustus 2022, 09:14 WIB
undefined
E-Sport

Kartu Pokemon Charizard VMAX Dirilis Terbatas di Indonesia

Senin 10 Juli 2023, 12:23 WIB
undefined
E-Sport

Indonesia Ikut Serta Kejuaran Pokemon World Championships 2023, Kirim Perwakilkan 7 Pemain Pokemon Game Kartu Koleksi

Minggu 30 Juli 2023, 07:22 WIB
undefined
News

COO Pokemon Ungkap Keinginan Kembangkan Pokemon selama mungkin untuk Generasi di Masa Depan

Jumat 24 November 2023, 16:25 WIB
undefined
News Update
Reviews19 April 2025, 14:58 WIB

Review Crashlands 2, Game Santai yang Worth It Buat Kamu Mainin!

Crashlands 2 adalah game survival-craft RPG open world yang seru dan santai. Dengan dunia yang colorful, quest menarik, dan sistem crafting unik, game ini cocok buat yang suka eksplorasi sambil nge-base.
Review Crashlands 2, Game Santai yang Worth It Buat Kamu Mainin!(FOTO: bscotch.net)
News19 April 2025, 11:03 WIB

Game Basket Dunk City Dynasty Buka Pra-Registrasi untuk Asia Tenggara

Daftar sekarang dan berkontribusi terhadap hadiah peluncuran untuk semua orang.
Game basket Dunk City buka pra-registrasi untuk wilayah Asia Tenggara. (FOTO: NetEase Games)
Mobile19 April 2025, 10:03 WIB

Hadiah Spesial Paskah, ini Kode Redeem FC Mobile untuk 18 April 2018 yang Siap Diklaim

Dengan kode redeem yang dibagikan oleh EA Sport FC Mobile ini, para pemain FC Mobile bisa mendapatkan item yang berisi berbagai hadiah menarik.
kode Redeem FC Mobile. (FOTO: ea.com)
Gadget19 April 2025, 09:02 WIB

HONOR Power Meluncur: Harga dan Spesifikasi Mantap dengan Baterai Jumbo 8000 mAh

HONOR Power hadir sebagai smartphone tebaru HONOR yang menggunakan baterai super jumbo 8000 mAh.
HONOR Power, smartphone terbaru HONOR yang menggunakan baterai berkapasitas 8000 mAh. (FOTO: honor.com/cn)
Gadget19 April 2025, 08:01 WIB

Manfaat Penting dan Cara Setting Parental Control di Modem Huawei dengan Mudah

Fitur Parental Control di Modem Huawei memiliki manfaat yang sangat penting, terutama agar anak-anak bisa menyesuaikan waktu belajar dan beristirahat.
Ilustrasi fitur Parental Control di modem Huawei. (FOTO: Huawei)
E-Sport19 April 2025, 07:01 WIB

MPL ID Season 15: 5 Fakta Menarik Derby Klasik RRQ vs Evos yang Tersaji Hari Ini

Laga ini akan menjadi pertaruhan performa gemilang RRQ yang belum terkalahkan, serta kemampuan Evos sebagai salah satu tim besar di MPL ID.
Derbi klasik tersaji di match MPL ID Season 15 hari ini, Sabtu (19/42025) (FOTO: Instagram/mpl.id.official)
E-Sport19 April 2025, 06:32 WIB

Jadwal Pertandingan MPL ID Season 15 Hari Ini Sabtu, 19 April 2025: Misi RRQ Teruskan Tren Kemenangan

Sudah 5 kemenangan beruntun didapatkan tim berjuluk 'Raja dari Segala Raja' ini
Penampilan RRQ Hoshi saat di turnamen ESL Snapdragon Pro Series. (FOTO: Instagram/teamrrq)
E-Sport19 April 2025, 06:15 WIB

Hasil MPL ID Season 15: Alami 7 Kekalahan Beruntun, NAVI Hanya Bisa Pasrah

Pada match ini, Navi sebenarnya sudah berusaha fight. Tapi memang, kemenangan masih menjauhi mereka.
Navi masih dijauhi oleh kemenangan di MPL ID Season 15. (FOTO: Instagram/navi_mlbb))
Gadget19 April 2025, 05:53 WIB

Cara Download FF Beta Testing 2025 dengan Aman

FF Beta Testing juga memungkinkan para pemain FF tertentu bisa mengakses dan merasakan fitur terbaru yang dibuat Garena.
Ilustrasi Free Fire Beta Testing. (Sumber: garena.com)
Mobile18 April 2025, 17:00 WIB

Cara Mendapatkan Kode Redeem FF 2025 yang Bisa Diklaim Gamer

Kode redeem di Free Fire memiliki limit waktu dan kuota penggunaan, sehingga penukaran tak bisa dilakukan jika kode redeem telah melewati waktu yang ditentukan.
Free Fire. (Sumber: garena.com)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.