Streamer Oura Tanggapi Nama EVOS yang Jadi EVOS Glory

Eko "Oura" Julianto (FOTO: YouTube/Oura Gaming)

Vaporlax Indogamers Mobile Legends Championship Season 1 2024, SEGERA!

Indogamers.com - Streamer dan mantan pro player, Eko "Oura" Julianto memberikan tanggapannya terhadap perubahan nama tim EVOS Legends, yang kini berganti menjadi EVOS Glory melalui siaran langsung di kanal YouTube pribadinya.

Menurut Oura, sebaiknya EVOS tidak menggunakan nama Glory sebagai pengganti, tetapi seharusnya mereka memilih nama Immortal. Alasannya adalah karena Immortal diidentifikasi sebagai salah satu tier rank tertinggi dalam permainan Mobile Legends.

Baca Juga: 7 Meme Lucu Sindir Kominfo Gegara Rencana Publisher Game di Indonesia Wajib Berbadan Hukum

Oura berpendapat bahwa akan disayangkan jika EVOS hanya diidentifikasi sebagai tim yang mencapai tingkat rank Mythical Glory saja.

"Dalam pandanganku, EVOS seharusnya bukan Glory, benar-benar harus EVOS Immortal. Jadi begini, sekarang EVOS Glory. Menurutku ada Mythical Honor, Glory, lalu Immortal. Jadi langkah berikutnya untuk EVOS adalah naik ke level Immortal, sabar ya," ujar Oura saat Live Streaming di Kanal YouTube Pribadinya, dikutip Indogamers.com pada Minggu, (28/1/2024).

Namun, pernyataan tersebut hanyalah candaan semata yang disampaikan Oura dan teman-temannya selama siaran langsung tersebut.

Baca Juga: Ini Sentilan CEO Anoa Interactive dan Toge Productions Soal Publisher Game di Indonesia Wajib Berbadan Hukum

Sebagai salah satu legenda EVOS, Oura tetap memberikan dukungan terbaiknya untuk mantan timnya, meskipun kini mereka tidak lagi menggunakan nama Legends.

Diketahui, tim EVOS ini sekarang memperkenalkan diri sebagai EVOS Glory untuk MPL ID S13 mendatang. Pengumuman perubahan nama itu disampaikan melalui siaran di kanal YouTube EVOS TV pada Jumat (26/1/2024) lalu.

Baca Juga: Ini Sentilan CEO Anoa Interactive dan Toge Productions Soal Publisher Game di Indonesia Wajib Berbadan Hukum

EVOS Esports berharap bahwa perubahan nama dari Legends menjadi Glory akan membawa semangat baru untuk MPL ID S13, terutama karena tim ini belum meraih gelar juara sejak musim ketujuh.

Tim macan putih ini juga menunjukkan seriusitasnya dengan merekrut sejumlah pemain dan pelatih baru, termasuk pelatih yang berasal dari Filipina bernama Coach Theo.

Vaporlax Indogamers Mobile Legends Championship Season 1 2024, SEGERA!
Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI