logo

Mengenal Game Cotton Match yang Memperkenalkan Keindahan Tenun Indonesia

RA_Majid
Sabtu 22 Juni 2024, 18:20 WIB
Game Cotton Match. (Sumber: Wisageni Studio)

Game Cotton Match. (Sumber: Wisageni Studio)

Indogamers.com - Game Cotton Match yang memperkenalkan keindahan tenun tradisional Indonesia resmi dirilis hari ini, Sabtu (22/6/2024), di Yogyatorium, DIY.

Game garapan Wisageni dengan dukungan dari Global Environment Facility Small Grants Programme (GEF SGP) Indonesia tersebut kini memasuki masa pra-daftar di PlayStore.

Mari kita kenal lebih jauh seputar game Cotton Match.

Ide Di Balik Game Cotton Match

Game Cotton Match. (Sumber: Wisageni Studio)

Merujuk pada keterangan yang diterima Indogamers, Cotton Match diciptakan dengan tujuan memperkenalkan sekaligus melestarikan tenun tradisional Indonesia kepada generasi muda.

"Melihat ancaman terhadap tenun yang makin langka, Wisageni mengambil inisiatif untuk memadukan elemen tradisional dan teknologi modern dalam sebuah permainan digital."

Game ini bukan hanya hiburan, tetapi juga alat edukasi untuk memupuk rasa cinta dan kebanggaan terhadap budaya lokal.

Baca Juga: Mengulik Cikal Bakal Komunitas Gamer di Jogjakarta yang Lahir dari Lab Kampus

Keunikan Visual & Desain Game

Game Cotton Match. (Sumber: Wisageni Studio)

Keunikan Cotton Match terletak pada visual dan desainnya yang diadaptasi dari motif-motif tenun tradisional dari berbagai daerah di Indonesia.

Beberapa di antaranya yakni Tenun Jepara, Tenun Makassar, Tenun Tolaki dari Sulawesi Tenggara, dan Tenun Pauf Mollo dari Timor Tengah Selatan.

Setiap elemen dalam game mencerminkan kekayaan budaya Indonesia, menawarkan pengalaman bermain estetis dan edukatif.

Cerita & Mekanik Game

Game Cotton Match. (Sumber: Wisageni Studio)

Dalam game Cotton Match, pemain akan mendampingi karakter utama yang berusaha merenovasi dan menghidupkan kembali butik tenun warisan keluarga.

Sebagai game ber-genre match-3, pemain harus mencocokkan minimal tiga warna gulungan benang yang sama untuk menghapusnya dari papan permainan.

Tiap level memiliki misi berbeda, seperti mengumpulkan gulungan benang tertentu atau membersihkan rintangan dalam batas langkah tertentu.

Adapun pemain juga mengumpulkan bintang untuk membeli item baru dan mengisi butik tenun.

Baca Juga: Menilik Pentingnya Kebugaran Atlet Esports di Lapangan yang Luput dari Perhatian

Akses Game Cotton Match

Game Cotton Match. (Sumber: Wisageni Studio)

Cotton Match terus diperbarui dengan level dan fitur baru. Game ini sekarang sudah mencapai level 100 dan masih akan terus dikembangkan.

Segera ikut pra-daftar game Cotton Match di PlayStore dan join petualangan seru untuk melestarikan tenun Indonesia!***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Timnas Esports Indonesia Siap Guncang IESF World Esports Championships 2024

Sabtu 22 Juni 2024, 10:12 WIB
undefined
E-Sport

Axella Quintana dari SMA Binus School Bekasi Juara School Ambassador RRQ

Sabtu 22 Juni 2024, 13:50 WIB
undefined
News

Heir of Light: Eclipse Bergabung dengan XPLA

Sabtu 22 Juni 2024, 14:19 WIB
undefined
Community

RRQ dan Rak Sebelah Luncurkan SnackKing untuk Bantu UMKM Lokal

Sabtu 22 Juni 2024, 17:06 WIB
undefined
News

Seorang Pria Jepang Habiskan Rp 4,1 Miliar Milik Neneknya untuk Game Mobile MMORPG

Sabtu 22 Juni 2024, 16:55 WIB
undefined
News Update
News02 April 2025, 08:03 WIB

Rekomendasi 7 Game Survival Terbaik, Kamu Harus Mulai dari Nol Tanpa Bekal

Beberapa game survival memberi starter pack di awal game, tapi ada juga yang benar-benar memulai dari nol tanpa bekal.
Game Rust. (Sumber: Steam)
PC01 April 2025, 20:01 WIB

5 Game PC Terbaik yang Diadaptasi dari Film

Selain menghubungkan cerita di film, ada juga game-game adaptasi yang mengajak kamu merasakan dunia baru dari flim inspirasinya.
Alien: Isolation. (Sumber: Epic Games)
Accessories01 April 2025, 20:01 WIB

Rekomendasi 3 Power Bank Murah untuk Arus Balik Lebaran 2025, Nggak Sampai Rp300 Ribuan

Powerbank menjadi perangkat yang sangat penting dimiliki untuk menemani perjalana arus balik Lebaran 2025.
Robot Powerbank 20.000mAh RT23 (FOTO: shopee)
Mobile01 April 2025, 18:01 WIB

10 Game Strategi Mobile Offline Terbaik

Dari perang luar angkasa sampai taktik menaklukkan kerajaan, semuanya bisa kamu mainkan kapan saja tanpa koneksi internet.
Ilustrasi main game mobile. (Sumber: Cozzy Alpaca)
PC01 April 2025, 16:01 WIB

5 Game PC Open-World yang Wajib Dimainkan karena Ceritanya Bagus Banget!

Beberapa game PC open world punya cerita begitu kuat hingga jadi alasan utama untuk memainkannya.
The Vanishing of Ethan Carter. (Sumber: Steam)
News01 April 2025, 14:30 WIB

5 Game PC Klasik yang Masih Aktif dan Banyak Peminatnya sampai Sekarang

Beberapa game klasik nyatanya tetap bertahan dan terus memiliki basis pemain aktif sampai sekarang.
Payday 2. (Sumber: Steam)
News01 April 2025, 12:01 WIB

5 Game Open World dengan Lanskap Terindah, Pemandangannya Bikin Jatuh Cinta

Mulai dari alam liar penuh pepohonan sampai kota-kota futuristik, pemandangan dalam lima game berikut siap bikin kamu jatuh cinta.
No Mans Sky. (Sumber: Steam)
News31 Maret 2025, 20:06 WIB

5 Game Detektif Terbaik yang Mengajakmu Memecahkan Kasus

Game dengan tema detektif menawarkan keseruan memecah misteri melalui pencarian petunjuk dan interogasi tersangka.
Disco Elysium, salah satu game detektif terbaik. (Sumber: Steam)
News31 Maret 2025, 18:05 WIB

Rekomendasi 7 Franchise Game Action-Adventure Terbaik

Action-adventure genre yang luas di mana semua game dengan aksi seru plus petualangan masuk ke dalam kategori ini.
Uncharted 4: A Thief’s End (FOTO: Uncharted 4: A Thief’s End)
Mobile31 Maret 2025, 16:00 WIB

Rekomendasi 6 Game Bertema Puzzle yang Bisa Mengasah Otak

Nah, buat kamu yang ingin tetap cerdas sambil bersenang-senang, berikut enam game puzzle mobile yang enggak cuma menantang, tapi juga bikin ketagihan.
Monument Valley (FOTO: www.monumentvalleygame.com)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.