logo

7 Game Hack and Slash Offline Terbaik di Android

RA_Majid
Kamis 29 Agustus 2024, 11:31 WIB
Blade Bound, salah satu game hack and slash terbaik di Android. (Sumber: Google Play)

Blade Bound, salah satu game hack and slash terbaik di Android. (Sumber: Google Play)

Indogamers.com - Genre hack and slash selalu menarik perhatian gamer dengan aksi cepat dan pertarungan intens.

Game jenis ini bisa kamu temukan di berbagai platform, termasuk di HP Android.

Jika kamu ingin memainkannya, berikut rekomendasi tujuh game hack and slash offline terbaik di Android yang wajib kamu coba.

1. Dead Cells

Dead Cells. (Sumber: Google Play)
  • Developer: Motion Twin

  • Penerbit: Playdigious

Dead Cells menawarkan gameplay roguelike dengan elemen Metroidvania. Pemain akan menjelajahi kastil yang terus berubah, lawan musuh, dan mengumpulkan senjata serta skill baru.

Adapun kamu bakal mengendalikan makhluk yang dikenal sebagai Prisoner, mencoba melarikan diri dari pulau penuh monster dan bahaya.

Baca Juga: 8 Anime Populer Bahasa Indonesia 2024, Bikin Asyik Menonton

2. ICEY

ICEY. (Sumber: Google Play)
  • Developer: FantaBlade Network

  • Penerbit: X.D. Network

ICEY adalah game hack and slash dengan narasi unik dan gameplay cepat. Pemain dapat melakukan berbagai kombo serangan dan menghindari serangan musuh dengan lincah.

Kisahnya mengikuti perjalanan seorang gadis cyborg bernama ICEY yang berusaha mengungkap kebenaran di balik dunia tempat dia tinggal.

3. Shadow of Death: Dark Knight

Shadow of Death: Dark Knight. (Sumber: Google Play)
  • Developer: Bravestars Games

  • Penerbit: Bravestars Games

Game Shadow of Death: Dark Knight hadir dengan grafis 2D memukau dan kontrol imersif.

Pemain dapat memilih berbagai karakter dengan skill unik untuk melawan musuh di berbagai level.

Kamu akan berperan jadi Maximus, ksatria yang kehilangan ingatan dan berusaha mengungkap masa lalu sambil melawan kekuatan gelap yang mengancam dunia.

Baca Juga: 5 Game Anime dengan Kisah Cinta Romantis yang Bikin Baper

4. Blade Bound

Blade Bound. (Sumber: Google Play)
  • Developer: Artifex Mundi

  • Penerbit: Artifex Mundi

Blade Bound menawarkan grafis 3D indah dan sistem pertarungan dinamis. Kamu bisa mengkustom karakter dengan ragam senjata dan perlengkapan.

Adapun di sini kamu berperan jadi pahlawan terakhir dari ordo kuno yang harus melawan kekuatan jahat untuk menyelamatkan dunia dari kehancuran.

5. Grimvalor

Grimvalor. (Sumber: Google Play)
  • Developer: Direlight

  • Penerbit: Direlight

Grimvalor adalah game hack and slash dengan elemen platformer. Pemain akan menjelajahi dunia gelap dan penuh bahaya, melawan musuh dengan berbagai senjata dan skill.

Kamu ditunjuk sebagai prajurit, terjebak di kerajaan yang jatuh dan harus melawan kekuatan jahat untuk menemukan jalan keluar.

Baca Juga: 10 Game Anime Free-to-Play Terbaik di Steam

6. Dark Sword 2

Dark Sword 2. (Sumber: Google Play)
  • Developer: NANOO COMPANY Inc.

  • Penerbit: NANOO COMPANY Inc.

Dark Sword 2 menawarkan grafis siluet unik dan gameplay hack and slash cepat di mana kamu bisa mengumpulkan berbagai senjata dan meningkatkan skill karakter.

Ceritanya fokus pada pejuang yang harus melawan pasukan kegelapan pengancam dunia.

7. Undestroyed: Roguelike ARPG

Undestroyed: Roguelike ARPG. (Sumber: Google Play)
  • Developer: Dreamplay Games

  • Penerbit: Dreamplay Games

Terakhir, ada Undestroyed: Roguelike ARPG. Game ini menawarkan grafis 2D dengan elemen roguelike.

Pemain dapat menjelajahi dunia luas, lawan musuh, dan mengumpulkan berbagai item untuk meningkatkan kemampuan karakter.

Kisahnya tentang pejuang yang melawan robot-robot jahat penguasa dunia pasca-apokaliptik.

Baca Juga: 10 Game Anime Ringan Android yang Cocok di HP Kentang

Itulah tujuh game hack and slash offline terbaik di Android yang bisa kamu coba.

Setiap game menawarkan pengalaman bermain yang unik dengan cerita dan fitur menarik. Selamat bermain.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Guides

Apa Itu Minecraft Error 422? Ketahui Penjelasan dan Cara Mengatasinya

Kamis 29 Agustus 2024, 08:30 WIB
undefined
News

Pembatalan Rilis Blue Protocol di Barat dan Penutupan Server di Jepang, Kekecewaan Bagi Para Penggemar

Rabu 28 Agustus 2024, 19:31 WIB
undefined
Gadget

Rekomendasi 3 HP Itel P Series Terbaik di 2024

Kamis 29 Agustus 2024, 05:13 WIB
undefined
News

8 Anime Populer Bahasa Indonesia 2024, Bikin Asyik Menonton

Kamis 29 Agustus 2024, 05:50 WIB
undefined
Gadget

Ada Spesial Flash Sale 30 Agustus Pukul 00.00 Wib, Ini Daftar Harga 3 Varian Redmi Note 60

Kamis 29 Agustus 2024, 07:01 WIB
undefined
News Update
Mobile05 November 2024, 11:15 WIB

4 Game Baseball Android Paling Seru dan Menantang, Kamu Harus Coba

Berikut adalah 4 rekomendasi game baseball paling seru dan menantang di android
Game Baseball Star (Foto: playus soft)
Mobile05 November 2024, 10:25 WIB

4 Game Tenis Meja Mobile yang Wajib Dimainkan oleh Penggemar Ping Pong

Game tenis meja menjadi salah satu pilihan game olahraga yang banyak dimainkan di perangkat android
Game Virtual Table Tennis (Foto: SenseDevil Games)
Mobile05 November 2024, 09:59 WIB

4 Game Billiard Terbaik di Android dengan Grafis Menarik

Berikut adalah 4 rekomendasi game billiard terbaik di Android yang wajib kamu coba
Game 8 Pool Billiards (Foto: uptodown)
E-Sport05 November 2024, 09:17 WIB

Klarifikasi BTR Psychoo atas Tuduhan Kasus Kekerasan oleh Mantan Kekasih

Saat ini, kasus dugaan kekerasan yang melibatkan pro player Teguh "Psychoo" Imam Firdaus
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 09:05 WIB

Profil dan Biodata BTR Psychoo, Karier hingga Kasus Dugaan Kekerasan

Psychoo adalah seorang pro player Mobile Legends berbakat yang telah sukses
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 08:49 WIB

Buntut Dugaan Kekerasan terhadap Pacar, Psychoo Langsung Disanksi Bigetron

Kabar mengejutkan datang dari pro player Bigetron Esports, Psychoo yang diduga telah melakukan tindakan kekerasan.
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 08:02 WIB

5 Fakta Menarik IESF World Esports Championships 2024 (WEC24) Riyadh, Pertama Kali Edisi MLBB Women

Untuk kedua kalinya dalam setahun ini Riyadh menjadi tuan rumah kejuaraan dunia esports.
Trofi IESF World Esports Championships 2024 Riyadh. (FOTO: Instagram/iesf_official)
E-Sport05 November 2024, 08:01 WIB

Keren, 2 Caster asal Indonesia Tampil di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Kepastian penampilan keduanya diumumkan di IG resmi International Esports Federation (IESF) @iesf_official.
Dua caster Indonesia tampil di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh. (FOTO: Instagram/aeternaaaa)
E-Sport05 November 2024, 07:08 WIB

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia MLBB Women IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Lolos ke ajang IESF World Esports Championships 2024 Riyadh, timnas Indonesia MLBB Women berharap bisa berbicara banyak di ajang ini.
Momen timnas Indonesia MLBB Women meraih emas SEA Games 2023. Akankah prestasi manis terulang di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh? (FOTO: Instagram/viorelleval_)
E-Sport05 November 2024, 06:14 WIB

Tergabung di Grup A, Ini Jadwal Timnas Indonesia MLBB Men IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Diperkuat roster terbaik, timnas Indonesia berharap bisa membawa pulang trofi juara setelah pada 2023 puas sebagai runner-up.
Alberttt, salah satu roster Indonesia di MLBB Men. (FOTO: Instagram/albertttiskndr)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.