logo

Ubisoft di Ambang Akuisisi, Tencent Siap Ambil Alih?

RA_Majid
Sabtu 07 Desember 2024, 06:44 WIB
Logo Ubisoft. (Sumber: Ubisoft)

Logo Ubisoft. (Sumber: Ubisoft)

Indogamers.com - Pembicaraan seputar akuisisi Ubisoft Entertainment untuk alih bentuk menjadi perusahaan privat masih terus berlanjut.

Reuters pada Jumat (07/12/2024) malam melaporkan, Keluarga Guillemot sebagai pendiri sekaligus pemegang saham paling banyak memimpin langsung pembicaraan tersebut.

Negosiasi melibatkan Tencent, pemegang saham terbesar kedua, juga investor lain yang memiliki saham Ubisoft.

Apabila Ubisoft diakuisisi dan alih-bentuk jadi perusahaan privat, Keluarga Guillemot ingin mempertahankan kendali penuh.

Di sisi lain, Tencent yang kini memegang hampir 10 persen saham Ubisoft belum membuat keputusan.

Sumber Reuters menyebut, Tencent mau menambah dana untuk Ubisoft asal pihak mereka diberi kuasa yang lebih saat ada pengambilan keputusan strategis, termasuk pengelolaan arus kas.

Baca Juga: Saham Ubisoft Anjlok, Pemegang Mayoritas Pertimbangkan Ubah Status Perusahaan Jadi Swasta

Negosiasi digelar di tengah tekanan para pemegang saham minoritas. Beberapa investor mendorong upaya privatisasi atau menjual Ubisoft kepada mitra strategis.

Alasannya, harga saham Ubisoft tahun ini anjlok ke titik terendah dalam satu dekade.

Pada September 2024 lalu, saham Ubisoft jatuh setelah menunda rilia game Assassin’s Creed Shadows.

Mereka juga memostong proyeksi sales akibat melemahnya permintaan pasar.

Baca Juga: Hentikan Game XDefiant pada 2025, Studio Ubisoft di San Francisco dan Osaka Ditutup, PHK Besar-besaran

Adapun minggu ini, Ubisoft menyetop penggarapan game XDefiant sekaligus menutup studio di San Francisco, AS, serta Osaka, Jepang. Operasional di Sydney turut dikurangi untuk menekan biaya.

Setelah laporan nego mencuat, saham Ubisoft melonjak hingga 16 persen per Jumat 06/12) malam.

Hingga kini, belum ada kesepakatan final, tetapi Tencent disebut ingin mencegah pengambilalihan Ubisoft oleh pihak lain..***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Mendadak Free Fire 2: Duel Seru Antara Azka Corbuzier, Aura Eca, Zee, El Rumi, Onad, sampai Rigen!

Jumat 06 Desember 2024, 19:38 WIB
undefined
News

Indonesia Games Festival 2024 Resmi Dibuka, Developer Lokal Tampilkan Karya Inovatif

Jumat 06 Desember 2024, 20:54 WIB
undefined
Gadget

Gampang Banget, Begini Cara Bikin Album Koleksi Foto dan Video Postingan dengan Mudah di Instagram

Jumat 06 Desember 2024, 20:09 WIB
undefined
News

Game PC Gratis Marvel Rivals Sudah Rilis di Steam, Langsung Cetak Rekor 400.000 Pemain Bersamaan

Jumat 06 Desember 2024, 19:27 WIB
undefined
Gadget

Para Pengguna Harus Tahu, Begini Cara Mudah Ganti Browser Default di HP Xiaomi

Jumat 06 Desember 2024, 22:01 WIB
undefined
News Update
E-Sport11 Juli 2025, 09:26 WIB

Fakta-Fakta Menarik Free Fire Esports World Cup (EWC) 2025, Dari Peserta Sampai Juara Bertahan

Free Fire Esports World Cup (EWC) 2025 akan segera di selenggarakan berikut fakta menaru yang perlu kamu ketahui.
Free Fire Esports World Cup (EWC) 2025 simak fakta menariknya (FOTO: Instagram.com/@ewcan)
E-Sport11 Juli 2025, 09:26 WIB

Segera Dimulai! Pahami Semua Babak yang Ada di Free Fire World Cup (EWC) 2025

Free Fire Esports World Cup (EWC) 2025 akan segera dimulai penting untuk kamu memahami semua babak yang ada di dalamnnya.
Free Fire Esports World Cup (EWC) 2025 (Sumber: garena.com)
E-Sport11 Juli 2025, 09:26 WIB

Pahami Semua Babak yang ada di KWC 2025 yang Bikin Persaingan Makin Sengit

Honor of Kings World Cup (KWC) 2025 menjadi salah satu turnamen esports paling bergengsi yang akan digelar di Riyadh, Arab Saudi, pada 15 hingga 26 Juli 2025.
Honor of Kings World Cup (KWC) 2025 (FOTO: Instagram.com/@ewcan)
E-Sport11 Juli 2025, 09:26 WIB

Daftar Tim Esports Honor of Kings yang akan bersaing di KWC 2025

daftar lengkap tim yang sudah memastikan diri tampil Honor of Kings World Cup (KWC) 2025 siap digelar di Riyadh, Arab Saudi, pada 15–26 Juli 2025.
Honor of Kings World Cup (KWC) 2025 (FOTO: Instagram.com/@ewcan)
E-Sport11 Juli 2025, 09:25 WIB

Mengenal Tiga Tim Esports Honor of Kings Indonesia Siap Tampil di KWC 2025, Siapa Jagoan Kamu!

Mengenal tiga tim esports Honor of Kings Indonesia yang berhasil lolos dan siap menunjukkan taringnya di KWC 2025.
Honor of Kings Indonesia Siap Tampil di KWC 2025 (FOTO: Instagram.com/@ewcan)
E-Sport11 Juli 2025, 09:25 WIB

Segera Dimulai! Berikut Fakta Menarik Honor of Kings World Cup (KWC) 2025

Apa yang membuat Honor of Kings KWC 2025 begitu spesial, yuk simak fakta-fakta menarik berikut ini!
fakta-fakta menarik berikut ini! KWC x EWC 2025 (FOTO: Instagram.com/@ewcan)
E-Sport11 Juli 2025, 09:24 WIB

Segera Dimulai! Berikut Jadwal Lengkap PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025

PMWC 2025 berlangsung di Riyadh, Arab Saudi, dengan format dan jadwal sebagai berikut
Jadwal Lengkap PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025 (FOTO: PMWC 2025)
News11 Juli 2025, 08:31 WIB

Gravity Game Link Resmi Rilis Dragonica Origin di Asia Tenggara pada 16 Juli 2025

Kabar gembira datang untuk para penggemar MMORPG klasik!
Dragonica Origin (FOTO: Istimewa)
Gadget10 Juli 2025, 17:03 WIB

Infinix HOT 60i Hadir! HP Cerdas Rp1 Jutaan yang Bikin Hidup Makin Praktis!

Infinix HOT 60i resmi meluncur di Indonesia! Cuma Rp1 jutaan, HP ini sudah bawa fitur AI lengkap, layar 120Hz, desain stylish, dan baterai tahan lama. Cocok banget buat kamu yang aktif dan butuh HP pintar tanpa bikin kantong bolong!
Infinix HOT 60i Hadir! HP Cerdas Rp1 Jutaan yang Bikin Hidup Makin Praktis!(FOTO: Infinix)
E-Sport10 Juli 2025, 16:48 WIB

FFNS 2025 Fall Grand Finals, Perebutan Tiket Terakhir ke FFWS SEA 2025 Siap Memanas!

Grand Finals Free Fire Nusantara Series (FFNS) 2025 Fall siap digelar di Makassar! 12 tim, termasuk komunitas dan tim unggulan, bertarung untuk tiket terakhir ke FFWS SEA 2025. Simak info lengkapnya di sini!
FFNS 2025 Fall Grand Finals: Perebutan Tiket Terakhir ke FFWS SEA 2025 Siap Memanas!(FOTO: Garena)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.