Indogamers.com - Buat kamu yang baru mau nyemplung ke dunia game Assassin’s Creed, hati-hati.
Meski game di seri ini kebanyakan ramah untuk pemula, ada juga yang malah bikin pusing.
Entah karena gameplay kompleks, cerita sulit dipahami tanpa memainkan game sebelumnya, atau bahkan masalah teknis.
Nah, biar nggak salah pilih, simak daftar game Assassin’s Creed yang sebaiknya dihindari oleh pemula.
1. Assassin’s Creed Odyssey

Pertama ada Odyssey, di mana game ini memperluas konsep RPG yang dimulai dari Origins dan menghadirkan dunia lebih luas dengan opsi dialog serta sistem level lebih kompleks.
Sayangnya, buat pemain pemula, sistem ini bisa terasa terlalu besar dan overwhelming.
Ditambah lagi, karakter utama nggak punya ‘Hidden Blade’, salah satu elemen khas Assassin’s Creed yang bikin fans lama betah.
2. Assassin’s Creed Unity

Latar Paris di era Revolusi Prancis tampak memukau di game Assassin’s Creed Unity, tapi sayang, masalah teknis saat peluncuran bikin pengalaman bermain jadi kurang menyenangkan.
Meski sudah diperbaiki bertahun-tahun setelah rilis, game Assassin’s Creed Unity tetap terasa lebih menantang dibanding game Assassin’s Creed lainnya, terutama dalam hal parkour dan pertarungan.
Baca Juga: Tak Terasa Berusia 25 Tahun, Ini 15 Fakta Menarik PlayStation 2 yang Jarang Orang Tahu
3. Assassin’s Creed 3

Berlatar Revolusi Amerika, Assassin’s Creed 3 sebenarnya punya potensi besar. Namun, beberapa mekanisme baru, seperti tempur kapal laut dan sistem bertarung yang lebih kompleks, bisa jadi membingungkan bagi pemain baru.
Ditambah lagi, pengembangan karakter utama terasa kurang mendalam dibanding game-game lainnya di seri ini.
4. Assassin’s Creed Valhalla

Valhalla membawa pemain ke dunia Viking yang brutal dan lebih fokus pada tempur terbuka dibanding stealth khas Assassin’s Creed.
Dengan dunia luas, mekanisme upgrade lebih banyak, dan sistem tarung yang lebih berat, game Assassin’s Creed Valhalla lebih cocok buat gamer yang sudah familiar dengan seri Assassin’s Creed.
Baca Juga: 6 Kontroversi Assassin’s Creed Shadows yang Bikin Heboh, dari Kuil Jepang sampai Yasuke
5. Assassin’s Creed Rogue

Assassin’s Creed Rogue punya cerita unik karena pemain berperan sebagai seorang Templar, tetapi game ini kurang cocok untuk pemula karena banyak elemen hanya bisa dipahami jika kamu sudah memainkan game-game sebelumnya.
Selain itu, kehadiran karakter-karakter dari game lain bisa bikin pemain baru bingung dengan alur ceritanya.
Jadi, kalau baru mau coba Assassin’s Creed, baiknya mulai dari game yang lebih ramah pemula seperti Assassin’s Creed 2 atau Black Flag.***