5 Game dengan Ukuran File Terbesar yang Jarang Gamers Tahu

Flight Simulator, salah satu game dengan ukuran file terbesar. (FOTO: Flight Simulator 2020)

Indogamers.com - Saat ini, banyak game modern butuh ruang penyimpanan cukup besar baik di konsol maupun PC.

Hal ini biasanya disebabkan oleh grafis yang kompleks, update konten, dan pembaruan game berkala.

Namun, tahukah kamu, ada beberapa judul yang dikenal memiliki ukuran file jumbo?

Berikut lima game dengan ukuran file besar, merujuk Screen Rant.

1. Ark: Survival Evolved
(200 GB+)

Ark: Survival Evolved. (Sumber: Google Play)

Ark: Survival Evolved membawa pemain ke dunia prasejarah di mana mereka harus bertahan hidup di tengah dinosaurus.

Meski ukuran file awalnya tercatat sekitar 60 GB, total ruang yang dibutuhkan bisa lebih dari 200 GB ketika semua DLC diunduh.

Ini menjadikan Ark sebagai salah satu game dengan ukuran file terbesar, tetapi tetap menarik di mata penggemar genre survival.

Baca Juga: 7 Game Horor Paling Menakutkan dan Mencekam, Bikin Susah Tidur

2. Call of Duty: Modern Warfare
(175 GB)

Game PC offline denga grafik realistis, Call of Duty: Modern Warfare II

Call of Duty: Modern Warfare adalah salah satu judul paling terkenal dalam seri Call of Duty.

Game ini menuntut sekitar 175 GB ruang penyimpanan, menjadikannya salah satu game FPS dengan ukuran file terbesar.

Kamu bisa mengunduh bagian tertentu dari game ini, tapi semua konten terpasang akan memakan banyak ruang.

3. Call of Duty: Black Ops Cold War (175 GB)

Call of Duty: Black Ops Cold War. (Sumber: Steam)

Setahun setelah Modern Warfare, Call of Duty: Black Ops Cold War juga hadir dengan ukuran 175 GB.

Sama seperti pendahulunya, ukuran ini bervariasi, tergantung pada berapa banyak konten yang diinstal pemain.

Kendati berukuran besar, game tersebut tetap populer di kalangan penggemar FPS.

Baca Juga: 6 Game Terlaris Sepanjang Masa, Sudah Pernah Coba yang Mana Guys?

4. Microsoft Flight Simulator
(157 GB)

Microsoft Flight Simulator 2024. (Sumber: Steam)

Microsoft Flight Simulator menawarkan pengalaman terbang realistis, sehingga butuh setidaknya ruang 157 GB.

Game ini dikenal dengan grafis tinggi dan tingkat realisme mendekati nyata.

Ukuran file yang besar sepadan dengan kualitas visual bawaan game.

5. Red Dead Redemption II
(150 GB)

Red Dead Redemption II (Foto: Steam)

Red Dead Redemption II adalah salah satu game open-world terbaik yang pernah ada, menampilkan kompleksitas dunia barat.

Dengan ukuran file minimal 150 GB, game ini butuh banyak ruang di hard drive atau SSD.

Baca Juga: 5 Fakta Distributor Studio Ghibli di Amerika Utara Diakuisisi oleh Raksasa Hiburan Jepang

Ukuran file game sering jadi pertimbangan penting bagi pemain.

Dengan ukuran yang terus berkembang, penting memastikan bahwa konsol atau PC milikmu punya cukup ruang untuk nampung game-game terbaik di atas.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI