logo

Rekomendasi 3 Game PC Digimon. Semi Open World, Bisa Kamu Mainkan Pakai Laptop

Malik Ibnu Zaman
Rabu 30 Oktober 2024, 20:40 WIB
Game Digimon World: Next Order. (Foto: Steam)

Game Digimon World: Next Order. (Foto: Steam)

Indogamers.com - Selain seru untuk ditonton, anime Digimon juga telah merambah dunia video game dan bisa dimainkan oleh berbagai kalangan usia.

Para pengembang game terus merilis berbagai game PC Digimon dari tahun ke tahun. Tak hanya PC, game Digimon ini juga rilis di beberapa platform.

Berikut adalah 3 rekomendasi game PC Digimon terbaik yang bisa kamu mainkan pakai laptop.

Baca Juga: Hapus Kisah Palestina, Netflix Dituntut Petisi dengan 13.000 Tanda Tangan

1. Digimon Story: Cyber Sleuth

Digimon Story: Cyber Sleuth menawarkan pilihan dua karakter utama, Takumi Aiba atau Ami Aiba, yang merupakan hacker pemula yang secara tak sengaja mendapatkan teknologi bernama Digimon Capture dari seorang misterius. Teknologi ini memungkinkan mereka berinteraksi dengan Digimon di dunia digital.

Namun, kedamaian antara dunia digital dan dunia manusia terancam oleh sosok jahat yang berencana menggabungkan kedua dunia tersebut. Di awal permainan, pemain dapat memilih salah satu dari tiga Digimon yakni Palmon, Terriermon, atau Hagurumon untuk menemani petualangan mereka.

Selama perjalanan, pemain akan memiliki kesempatan untuk mengumpulkan lebih banyak Digimon, yang dapat dilatih dan dikembangkan untuk mencapai empat level evolusi yang berbeda.

Baca Juga: Buat Busmania Wajib Coba! Ini Rekomendasi 5 Game Simulator Bus Versi Mobile

Berlatar di Tokyo dengan konsep semi open-world, pemain dapat menjelajahi beberapa area ikonik seperti Akihabara, Shibuya, Ueno, dan Shinjuku. Dengan lebih dari 249 Digimon yang bisa ditemui serta misi-misi menarik, Digimon Story: Cyber Sleuth menjanjikan pengalaman bermain yang seru dan penuh tantangan.

2. Digimon Battle Online

Dalam Digimon Battle Online, pemain dapat memilih salah satu dari empat karakter utama dari seri anime Digimon Tamers: Takato Matsuki, Rika Nonaka, Henry Wong, atau Jeri Katou. Setelah memilih, karakter tersebut dapat diberi nama sesuai keinginan pemain. Untuk memulai permainan, ada tiga pilihan Digimon awal, yaitu Gigimon, Gummymon, atau Viximon.

Sepanjang permainan, pemain akan menemukan lebih banyak Digimon, beberapa di antaranya bisa ditangkap, seperti DemiVeemon, Hopmon, Yaamon, Dorimon, dan Koromon, meskipun hanya Digimon dalam kategori "pelatihan" yang bisa ditangkap.

Baca Juga: Hardisk Eksternal Laptop Tidak Terbaca? Tenang Ini 5 Cara Mudah Memperbaikinya

Setiap Digimon yang dimiliki bisa digunakan dalam pertempuran untuk melawan musuh, meningkatkan kekuatan, dan menyelesaikan berbagai misi dari karakter non-pemain (NPC). Dengan sering bertarung atau mengikuti misi, Digimon dapat berevolusi (Digivolve) dari level Ultimate hingga mencapai Mega.

Sistem pertempuran dalam game ini berbasis giliran, dengan setiap Digimon memiliki bar waktu yang terus meningkat selama pertarungan berlangsung. Setelah bar terisi penuh, pemain bisa memberi perintah untuk menyerang, menggunakan item, atau melarikan diri.

3. Digimon Tamers

Karakter yang bisa dimainkan dalam game ini diambil dari pemeran seri anime Digimon Tamers. Pemain akan memilih salah satu dari empat karakter: Marcus Damon, Thomas H. Norstein, Yoshino Fujieda, atau Keenan Crier. Selain itu, pemain dapat memodifikasi penampilan karakter yang dipilih dan memberikan nama sesuai keinginan mereka.

Baca Juga: EA Siap Beri Kejutan Spesial untuk Game Apex Legends

Setelah itu, pemain bisa memilih teman Digimon yang akan digunakan dalam pertempuran untuk menyelesaikan misi-misi tertentu yang diberikan oleh karakter non-pemain (NPC). Pemain juga memiliki kesempatan untuk memelihara Digimon Mercenary yang berasal dari Digi-Eggs yang dijatuhkan oleh Digimon musuh selama pertarungan.

Selama permainan, teman Digimon dan Mercenary Digimon akan mengalami evolusi (Digivolve) menjadi bentuk yang lebih kuat. Namun, beberapa dari mereka memerlukan item khusus atau harus mempelajari keterampilan baru untuk mencapai bentuk penuhnya.

Sistem pertarungan dalam game ini berlangsung secara real-time, di mana setiap Digimon memiliki meteran Digi-soul dan bar kesehatan. Meteran Digi-soul digunakan untuk mengukur energi yang diperlukan Digimon dalam melakukan serangan khusus. Jika meteran tersebut kosong, Digimon hanya bisa melakukan serangan standar.

Itulah 3 rekomendasi game PC bertema Digimon terbaik yang bisa kamu pilih untuk dimainkan jika kamu penggemar Digimon.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Guides

6 Cara Bermain dan Menjadi Tamer Terbaik di Digimon World PS1, Panduan Lengkap Buat Pemula

Sabtu 24 Agustus 2024, 17:58 WIB
undefined
Console

Rahasia dan Tips Tersembunyi dalam Digimon World PS1 yang Mungkin Belum Kamu Ketahui

Sabtu 24 Agustus 2024, 18:06 WIB
undefined
PC

Gameplay Menarik Digimon World: Next Order dan Panduan Mainnya untuk Pemula

Jumat 25 Oktober 2024, 18:03 WIB
undefined
PC

Link Download Digimon World: Next Order, Harga dan Spesifikasi Minimal PC untuk Memainkannya

Jumat 25 Oktober 2024, 21:01 WIB
undefined
News

5 Fakta Mengejutkan Digimon World: Next Order Akhirnya Tembus 1 Juta Copy Setelah 8 Tahun Rilis

Jumat 25 Oktober 2024, 16:04 WIB
undefined
News Update
PC23 Januari 2025, 10:18 WIB

Ingin Ngerasain Jadi Penyihir? Ini 5 Game Magic Terbaik di Steam yang Bakal Bikin Kamu jadi Penyihir

Dunia game magic selalu punya daya tarik sendiri, entah itu lewat petualangan seru, duel mantra, atau eksplorasi dunia magis yang penuh rahasia.
The Spell Brigade (FOTO: Steam)
News23 Januari 2025, 10:15 WIB

Tanpa Modal, Ini 5 Cara Gampang Menghasilkan Uang dari Game Hago

Tentu akan menjadi salah satu sumber penghasilan menarik.
Aplikasi social game, Hago. (FOTO: dok.hago)
PC23 Januari 2025, 10:04 WIB

Bersiaplah Menjelajahi Dungeon, Ini 5 Game Dungeon Crawler Terbaik di Steam yang Bikin Ketagihan

Dungeon crawler adalah genre game yang mengajak pemain menjelajahi dunia bawah tanah penuh tantangan, monster, dan harta karun.
Torchlight: Infinite (FOTO: Steam)
News23 Januari 2025, 10:03 WIB

5 Game Horor Paling Ditunggu Tahun 2025

Setelah kesuksesan berbagai judul game horor di 2024 seperti Silent Hill 2 Remake dan Still Wakes the Deep, kini para penggemar genre horor menanti sederet judul menarik lainnya.
Resident Evil 9 (Sumber: Screenrant)
News23 Januari 2025, 09:51 WIB

Cukup dengan Satu Aplikasi Game Penghasil Uang Ini, Cuan Mengalir ke Rekening DANA

Saat ini bermain game tak hanya sekadar membuang waktu, tapi sekaligus menghasilkan uang.
Ilustrasi bermain game. (FOTO: unsplash/@onurbinay)
Mobile23 Januari 2025, 09:50 WIB

10 Game Multiplayer Mobile Terbaik 2025: Seru Bareng Temanmu!

Mau tahu game multiplayer mobile terbaik di 2025? Dari balapan seru hingga pertarungan epik, ini dia daftar game Android dan iOS yang wajib kamu coba bareng teman!
10 Game Multiplayer Mobile Terbaik 2025: Seru Bareng Temanmu!(FOTO: Youtube Android Tools)
Gadget23 Januari 2025, 09:42 WIB

Cara Install Winlator di Android Beserta Pengaturannya

Untuk bisa memainkan game PC di HP Android, kamu bisa menginstal emulator yang bernama Winlator dengan cara di bawah ini.
Ilustrasi emulator Windows untuk Android, Winlator (FOTO: Winlator APK)
E-Sport23 Januari 2025, 09:41 WIB

Kolaborasi Nubia dan Geek Fams Perkuat Ekosistem Esports Indonesia, Siap Kenalkan Produk Terbaru

Nubia Indonesia mengumumkan kolaborasi dengan tim esports Geek Fam, yang bertujuan untuk mendukung dan memperkuat ekosistem esports di Indonesia.
Kolaborasi Nubia dan Geek Fam untuk Esports Indonesia lebih baik (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
PC23 Januari 2025, 09:39 WIB

Top 10 Game PC Gratis yang Harus Kamu Mainkan di 2025!

2025 bakal jadi tahun yang luar biasa untuk game gratis di PC! Dari pertempuran robot raksasa hingga dunia terbuka yang menakjubkan, inilah daftar 10 game gratis terbaik yang harus kamu coba tahun depan.
Top 10 Game PC Gratis yang Harus Kamu Mainkan di 2025! (FOTO: Steam)
Gadget23 Januari 2025, 09:35 WIB

3 Cara Paling Mudah untuk Hilangkan Iklan yang Mengganggu di Google Chrome

Menghilangkan iklan yang muncul di Google Chrome, kamu bisa gunakan tiga cara berikut.
Ilustrasi Google Chrome mobile.
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.