logo

3 Pilihan Game PC Bertema One Piece. Tak Cuma Nonton, Kamu Bisa Jadi Luffy

Malik Ibnu Zaman
Rabu 30 Oktober 2024, 21:45 WIB
Game One Piece: Burning Blood. (Foto: Steam)

Game One Piece: Burning Blood. (Foto: Steam)

Indogamers.com - Siapa yang tidak kenal dengan One Piece? Tak hanya penggemar anime, bagi mereka yang bukan penggemar anime, nama One Piece pasti pernah terdengar.

Popularitas One Piece telah menghasilkan berbagai adaptasi, termasuk game di berbagai platform.

Berikut adalah 3 rekomendasi game PC bertema One Piece terbaik yang bisa kamu jadikan pilihan untuk dimainkan.

Baca Juga: EA Siap Beri Kejutan Spesial untuk Game Apex Legends

1. One Piece: World Seeker

One Piece: World Seeker adalah game yang dirilis pada Maret 2019, menawarkan pengalaman offline dalam genre petualangan open-world. Dalam permainan ini, kamu akan memainkan Luffy untuk menjelajahi area yang sangat luas dan bertarung melawan berbagai karakter terkenal seperti Smoker dan Lucci. Yang menarik, kamu dapat memanfaatkan kemampuan tangan memanjang Luffy untuk menjelajahi area dengan cepat, mirip dengan gaya Spider-Man.

Di Jail Island, sebuah pulau baru di New World yang menjadi latar cerita asli game ini, kamu akan menemukan banyak misi sampingan dan misi utama yang bisa diselesaikan. Pulau ini beserta cerita dan karakter barunya belum pernah muncul dalam adaptasi One Piece lainnya.

Dari segi sistem pertarungan, game ini memperkenalkan banyak mekanisme baru dibandingkan dengan game-game sebelumnya. Misalnya, kamu bisa dengan mudah beralih dari mode biasa ke mode lain seperti second gear dan haki. Ada juga elemen stealth, yang memungkinkan kamu untuk mengalahkan musuh dari belakang secara diam-diam.

Baca Juga: Buat Busmania Wajib Coba! Ini Rekomendasi 5 Game Simulator Bus Versi Mobile

2. One Piece: Burning Blood

One Piece: Burning Blood adalah game bertema pertarungan yang memiliki sudut pandang unik. Berbeda dengan kebanyakan game fighting yang menggunakan perspektif samping, game ini mengadopsi tampilan over the shoulder (dari belakang).

Game ini mengadaptasi cerita dari perang besar di Marineford. Kamu akan memainkan empat karakter dengan sudut pandang yang berbeda, seperti Luffy, Edward Newgate (Whitebeard), Akainu, dan Ace. Jika kamu hanya fokus pada mode cerita, game ini bisa diselesaikan dalam waktu singkat.

Namun, daya tarik utama dari game ini terletak pada mekanisme pertarungannya. Kamu dapat bermain dalam format 3 lawan 3 dengan gaya duel. Selain itu, kamu bisa memanfaatkan kelebihan masing-masing tipe devil fruit, seperti Logia yang menawarkan pertahanan kuat atau Zoan yang dapat bertransformasi secara real-time. Menariknya, kamu juga bisa bermain secara online.

Baca Juga: Coda Resmi Kerja Sama dengan EA SPORTS FC untuk Luncurkan Toko Web Seluler FC

Yang paling menarik, kamu dapat memainkan versi fourth gear Luffy, serta beberapa transformasi karakter lainnya seperti Franky, Chopper, dan Drake.

3. One Piece Online 2: Pirate King

One Piece Online 2: Pirate King memungkinkan kamu untuk memainkan karakter yang kamu ciptakan sendiri dengan empat pilihan kelas: Sailor, Dark Mage, Sniper, dan Doctor, masing-masing dengan kelebihan yang berbeda.

Game ini mengusung mekanisme pertarungan berbasis giliran (turn-based) dengan animasi yang menarik serta jurus-jurus autentik dari setiap karakter. Di awal permainan, kamu akan berperan sebagai Shanks dalam pertarungan melawan Mihawk, yang berakhir imbang. Setelah itu, Shanks mengungkapkan keinginannya untuk menemukan seseorang yang mewarisi "Will of D".

Peranmu dalam game ini adalah sebagai bajak laut yang direkrut oleh Shanks untuk menjelajahi lautan dan menaklukkan bajak laut lainnya.

Itulah 3 rekomendasi game PC bertema One Piece terbaik yang bisa kamu mainkan lewat PC maupun laptop.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Community

Dr Vegapunk Karakter Paling Jenius yang Buat 2 Dosa Besar di One Piece

Senin 26 Agustus 2024, 19:08 WIB
undefined
PC

7 Game Bajak Laut Open World, Pecinta One Piece Harus Nyoba!

Selasa 03 September 2024, 21:35 WIB
undefined
News

Anime One Piece akan Hiatus Sampai April 2025, Begini Penjelasannya

Selasa 15 Oktober 2024, 18:14 WIB
undefined
Console

5 Rekomendasi Game One Piece Terbaik untuk Penggemar Dunia Bajak Laut

Selasa 15 Oktober 2024, 18:52 WIB
undefined
News

Bandai Namco Batalkan Beberapa Judul Game, Termasuk Proyek One Piece dan Naruto?

Rabu 16 Oktober 2024, 08:15 WIB
undefined
News Update
Mobile08 Januari 2026, 16:39 WIB

Sejarah Baru! Red Bull Resmi Jadi Partner Minuman Energi M7 World Championship, Siap 'Berikan Sayap' di Jakarta!

Sejarah baru! Red Bull resmi jadi partner M7 World Championship. Siap guncang Jakarta dengan pesta musik dan gaming seru di M7 Carnival. Cek detailnya di sini!
Sejarah Baru! Red Bull Resmi Jadi Partner Minuman Energi M7 World Championship, Siap Berikan Sayap di Jakarta!(FOTO: MOONTON)
Mobile08 Januari 2026, 15:16 WIB

8 Game Mobile Baru Terbaik Desember 2025 (Android & iOS), Dari RDR hingga Maneater, Mainkan Juga di Tahun Baru!

Desember 2025 banjir game AAA! Mulai dari port Red Dead Redemption hingga aksi hiu Maneater. Cek 8 game mobile terbaik Android & iOS di sini!
8 Game Mobile Baru Terbaik Desember 2025 (Android & iOS), Dari RDR hingga Maneater, Mainkan Juga di Tahun Baru! (FOTO: Tekkan)
Mobile08 Januari 2026, 15:05 WIB

8 Game Mobile Terbaik Rilis Desember 2025, Bukti HP Kamu Setara Konsol!

Desember 2025 bawa badai game AAA ke mobile! Dari open world Red Dead Redemption hingga aksi hiu Maneater, simak 8 game Android & iOS terbaik yang wajib di-download sekarang!
8 Game Mobile Terbaik Rilis Desember 2025, Bukti HP Kamu Setara Konsol! (FOTO: Down to Top)
Console08 Januari 2026, 14:41 WIB

8 Game Horror PS5 Terbaik yang Menguji Mental Para Gamer: Berani Main Sendirian?

Game horor PS5 paling menakutkan! Dari kengerian psikologis Silent Hill 2 hingga sci-fi mencekam Dead Space, simak 8 judul terbaik yang akan menguji keberanian mentalmu di sini.
8 Game Horror PS5 Terbaik yang Menguji Mental Para Gamer: Berani Main Sendirian?(FOTO: NextGenGamers)
Mobile08 Januari 2026, 14:30 WIB

Wajib Coba! 8 JRPG Terbaik dengan Cerita Paling Emosional dan Tak Terlupakan, Mainkan Sekali Seumur Hidup!

Ada JRPG yang menghibur, ada yang mengubah hidup! Kami merangkum 8 JRPG terbaik dengan cerita paling emosional, dari NieR Automata yang memutar otak hingga Chrono Trigger yang visioner.
Wajib Coba! 8 JRPG Terbaik dengan Cerita Paling Emosional dan Tak Terlupakan, Mainkan Sekali Seumur Hidup!(FOTO: Android Tools)
Gadget08 Januari 2026, 14:23 WIB

REDMAGIC 11 Pro Mendarat di Indonesia! Usung Sistem Pendingin AquaCore dan Skor AnTuTu 4 Juta

REDMAGIC 11 Pro resmi rilis di Indonesia! HP gaming pertama dengan AquaCore Cooling & Snapdragon 8 Elite Gen 5. Cek harga promo dan spesifikasi lengkapnya di sini.
REDMAGIC 11 Pro Mendarat di Indonesia! Usung Sistem Pendingin AquaCore dan Skor AnTuTu 4 Juta (FOTO: Nubia)
News08 Januari 2026, 11:40 WIB

PUBG Mobile Update 4.2 Primewood Genesis: Boost Senjata 7.62mm & Hadiah Menarik Download Sekarang!

PUBG Mobile hadirkan update versi 4.2 yang siap dimainkan hingga 10 Maret mendatang denngan mode permaiana primewood Genesis: Boost Senjata 7.62mm & Hadiah Menarik Download Sekarang!
PUBG Mobile hadirkan Update Versi 4.2 primewood genesis: boost Senjata 7.62mm & hadiah menarik download sekarang! (FOTO: Dok.PUBG Mobile)
PC08 Januari 2026, 09:00 WIB

Bedah Spesifikasi LG UltraGear 32GX850A, Standar Baru Monitor 4K OLED Impian Gamer PC!

LG UltraGear 32GX850A hadir dengan label "Y25". Bedah tuntas spesifikasi panel OLED 4K, Pixel Pitch super rapat, dan konektivitas HDMI 2.1 di sini.
Bedah Spesifikasi LG UltraGear 32GX850A, Standar Baru Monitor 4K OLED Impian Gamer PC!(FOTO: Youtube  DKID Media)
PC07 Januari 2026, 13:00 WIB

HP Inc. Unjuk Gigi di CES 2026: Inovasi AI, Gaming, dan Kerja Hybrid untuk Gamer dan Pekerja Lebih Profesional

HP Inc. (NYSE: HPQ) hadir di CES 2026 dengan ragam produk terbaiknya juga program menariknya yaitu Future of Work Accelerator 2026 untuk para pekerja dan gamers lebih profesional.
produk HP Inc. (NYSE: HPQ) di CES 2026 (FOTO: Dok.HP)
PC07 Januari 2026, 11:50 WIB

ASUS ROG Rayakan 20 Tahun Inovasi di CES 2026 dengan Laptop Gaming AI Canggihnya

ASUS Republic of Gamers (ROG) tampil megah di acara virtual "Dare to Innovate" CES 2026, Las Vegas, dengan produk gaming terbaiknya salah satunya ROG Zephyrus G14.
ASUS Republic of Gamers (ROG)  hadir di CES 2026, Las Vegas dengan ragam laptop gaming AI terbaiknya (FOTO: DOK.ASUS)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2026 IndoGamers. All rights reserved.