Cara Download Honor of Kings di Android dan iOS yang Rilis Hari Ini

Arthur Honor of Kings (FOTO: TiMi Studios)

Indogamers.com - Game multiplayer online battle arena (MOBA) Honor of Kings garapan Tencent dan Level Infinite resmi dirilis secara global hari ini, Kamis (20/6/2024).

Gamer di seluruh dunia kini bisa menikmati game tersebut di perangkat mobile.

Berikut cara mudah download game Honor of Kings di HP dengan OS Android dan iOS.

Cara Download Honor of Kings di Android

  • Kunjungi Google Play Store

    Buka aplikasi Google Play Store di HP Android.

  • Cari Honor of Kings

    Ketik "Honor of Kings" di mesin pencarian atau gunakan link ini.

  • Install Game

    Tekan tombol "Install" untuk memulai proses download.

  • Download File Awal

    Kamu akan diminta mengunduh file awal sebesar 275 MB. Pastikan kamu punya koneksi internet stabil untuk proses ini.

Baca Juga: Penjelasan Tentang Lane dan Role yang ada di Honor of Kings, Panduan Pas Buat Kamu yang Baru Main, Biar Nggak Bingung Lagi!

Honor of Kings. (Sumber: Honor of Kings)

Cara Download Honor of Kings di iOS

  • Masuk ke App Store

    Buka aplikasi App Store di perangkat iOS kamu.

  • Cari Honor of Kings

    Ketik "Honor of Kings" di kolom pencarian atau gunakan link ini.

  • Dapatkan Game

    Tekan tombol "Get" untuk memulai proses pengunduhan.

  • Unduh File Awal

    Jika sudah, kamu perlu download file awal sebesar 622,6 MB. Pastikan HP kamu terhubung internet dan punya cukup sisa ruang.

Baca Juga: 5 Kekurangan Honor of Kings yang Buat Sulit Saingi Popularitas Mobile Legends

Spesifikasi Minimum Main Honor of Kings di Android & iOS

  • Android

    CPU 1,0 GHz, RAM 1 GB, Android 5.1 atau lebih baru.

  • iOS

    iPhone 6 atau iPad 6 dengan iOS 11 atau lebih baru.

Spesifikasi Rekomendasi Main Honor of Kings di Android & iOS

  • Android

    CPU 1,6 GHz, RAM 2 GB, Android 12 atau lebih baru.

  • iOS

    iPhone X atau iPad 7 dengan iOS 12 atau lebih baru.

Download Resource Tambahan

Honor of Kings. (Sumber: Instagram.com/@honorofkings.indonesia)

Setelah men-download dan instal game, kamu bakal diminta untuk menjalankan tutorial dan mengunduh sumber daya tambahan, seperti suara, tampilan hero, dan skin.

Berikut beberapa ukuran file yang perlu didownload:

  • Suara Skin Medan Tempur: 227,53 MB

  • Tampilan Hero: 248,50 MB

  • Medan Tempur HD: 421,79 MB

Sekarang, Honor of Kings siap memberikan pengalaman bermain MOBA baru kepada para gamer di seluruh dunia.

Segera download dan nikmati serunya pertempuran epik di HP kamu!***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI