Indogamers.com - Peter Todd, pengembang inti bitcoin yang terlibat sejak 2010, disebut dalam dokumenter HBO sebagai Satoshi Nakamoto alias sosok misterius pencipta bitcoin.
Tuduhan ini disampaikan oleh pembuat film dokumenter, Cullen Hoback, dalam filmnya Money Electric: The Bitcoin Mystery.
Hoback mengungkap teori bahwa sosok Todd yang pada tahun 2008 masih berusia awal 20-an dan sedang menyelesaikan gelar seni rupa adalah orang di balik nama Satoshi Nakamoto.
“Mungkin alasan sebenarnya pakai nama anonim Satoshi agar orang menganggap bitcoin serius,” kata Hoback, merujuk laporan Forbes pada Selasa (8/10/2024).
Baca Juga: FBI: Warga AS Rugi Rp86 Triliun Gegara Crypto Kena Hack
Todd membantah klaim ini, menyebut tuduhan itu “tidak masuk akal” sekaligus menegaskan dia bukan Satoshi Nakamoto.
“Ini sangat lucu saat Anda memasukkannya ke dokumenter dan banyak orang bitcoin menontonnya,” ujar Todd.
Hoback juga merujuk sebuah chat dari Todd yang ia anggap sebagai pengakuan.
Dalam pesan itu, Todd menulis dirinya "ahli terkemuka di dunia tentang bagaimana mengorbankan bitcoin Anda... Saya telah melakukan satu pengorbanan semacam itu dan saya melakukannya dengan tangan saya sendiri."
Hoback menyebut pesan ini sebagai bukti bahwa Todd menghancurkan aksesnya ke 1,1 juta bitcoin yang diyakini milik Satoshi.
Todd menolak semua tuduhan, termasuk hubungannya dengan John Dillon, kontributor anonim BitcoinTalk yang menurut beberapa orang memiliki hubungan dengan komunitas intelijen.
Baca Juga: Apa itu World Liberty Financial Platform Crypto milik Donald Trump? Begini Syarat Pendaftaran
Sebelum dokumenter tayang, klip bocoran sudah menyebar luas di media sosial X.
Todd kemudian mengeluarkan pernyataan kepada Coindesk, menyebut Hoback masih "meraba-raba" dalam mencari bukti.
Peter Todd adalah seorang pengembang asal Kanada yang mulai berkontribusi pada kode bitcoin pada 2012.
Ia juga dikenal sebagai pendiri sebuah proyek open-source untuk penanda waktu blockchain OpenTimestamps.
Todd sebelumnya terlibat "perang ukuran blok" bitcoin, di mana ia berpihak ke "small blockers" yang ingin menjaga ukuran blok tetap 1 megabyte, melawan kelompok "big blockers" yang ingin memperbesarnya.
Baca Juga: Ramai Indodax Kena Hack, Ini 3 Kasus Penipuan Crypto Terbesar dalam Sejarah
Pada 2019, Todd dapat tuduhan sebagai pelaku pelecehan seksual oleh ahli privasi teknologi, Isis Lovecruft.
Tuduhan ini berakhir dengan penyelesaian gugatan pencemaran nama baik pada tahun 2020.***