logo

Siapa Peter Todd, Sosok yang Disebut HBO Sebagai Satoshi Nakamoto Pencipta Bitcoin?

RA_Majid
Rabu 09 Oktober 2024, 15:35 WIB
Peter Todd, sosok yang disebut HBO sebagai Satoshi Nakamoto pencipta Bitcoin. (Sumber: Criptonoticias)

Peter Todd, sosok yang disebut HBO sebagai Satoshi Nakamoto pencipta Bitcoin. (Sumber: Criptonoticias)

Indogamers.com - Peter Todd, pengembang inti bitcoin yang terlibat sejak 2010, disebut dalam dokumenter HBO sebagai Satoshi Nakamoto alias sosok misterius pencipta bitcoin.

Tuduhan ini disampaikan oleh pembuat film dokumenter, Cullen Hoback, dalam filmnya Money Electric: The Bitcoin Mystery.

Hoback mengungkap teori bahwa sosok Todd yang pada tahun 2008 masih berusia awal 20-an dan sedang menyelesaikan gelar seni rupa adalah orang di balik nama Satoshi Nakamoto.

“Mungkin alasan sebenarnya pakai nama anonim Satoshi agar orang menganggap bitcoin serius,” kata Hoback, merujuk laporan Forbes pada Selasa (8/10/2024).

Baca Juga: FBI: Warga AS Rugi Rp86 Triliun Gegara Crypto Kena Hack

Money Electric: The Bitcoin Mystery, film dari HBO. (Sumber: HBO)

Todd membantah klaim ini, menyebut tuduhan itu “tidak masuk akal” sekaligus menegaskan dia bukan Satoshi Nakamoto.

“Ini sangat lucu saat Anda memasukkannya ke dokumenter dan banyak orang bitcoin menontonnya,” ujar Todd.

Hoback juga merujuk sebuah chat dari Todd yang ia anggap sebagai pengakuan.

Dalam pesan itu, Todd menulis dirinya "ahli terkemuka di dunia tentang bagaimana mengorbankan bitcoin Anda... Saya telah melakukan satu pengorbanan semacam itu dan saya melakukannya dengan tangan saya sendiri."

Hoback menyebut pesan ini sebagai bukti bahwa Todd menghancurkan aksesnya ke 1,1 juta bitcoin yang diyakini milik Satoshi.

Todd menolak semua tuduhan, termasuk hubungannya dengan John Dillon, kontributor anonim BitcoinTalk yang menurut beberapa orang memiliki hubungan dengan komunitas intelijen.

Baca Juga: Apa itu World Liberty Financial Platform Crypto milik Donald Trump? Begini Syarat Pendaftaran

Sebelum dokumenter tayang, klip bocoran sudah menyebar luas di media sosial X.

Todd kemudian mengeluarkan pernyataan kepada Coindesk, menyebut Hoback masih "meraba-raba" dalam mencari bukti.

Peter Todd adalah seorang pengembang asal Kanada yang mulai berkontribusi pada kode bitcoin pada 2012.

Ia juga dikenal sebagai pendiri sebuah proyek open-source untuk penanda waktu blockchain OpenTimestamps.

Todd sebelumnya terlibat "perang ukuran blok" bitcoin, di mana ia berpihak ke "small blockers" yang ingin menjaga ukuran blok tetap 1 megabyte, melawan kelompok "big blockers" yang ingin memperbesarnya.

Baca Juga: Ramai Indodax Kena Hack, Ini 3 Kasus Penipuan Crypto Terbesar dalam Sejarah

Pada 2019, Todd dapat tuduhan sebagai pelaku pelecehan seksual oleh ahli privasi teknologi, Isis Lovecruft.

Tuduhan ini berakhir dengan penyelesaian gugatan pencemaran nama baik pada tahun 2020.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Gim Kripto Axie Infinity Dibobol Hacker, Rp 8,6 Triliun Raib!

Rabu 30 Maret 2022, 08:54 WIB
undefined
News

Berapa Umur Timothy Ronald? Influencer Crypto yang Sebut Jago MLBB dalam 1 Minggu Saja

Rabu 17 April 2024, 11:02 WIB
undefined
Community

Bisnis Cryptocurrency Rambah Industri Game Nasional via Tim Esports Indonesia

Kamis 04 Juli 2024, 07:30 WIB
undefined
News

Pro dan Kontra Flappy Bird Versi Baru Dikabarkan Tidak Ada Fitur NFT Tapi Miliki Opsi Kripto

Kamis 26 September 2024, 16:00 WIB
undefined
News

Pencipta Flappy Bird Kecam Rilis Ulang Berbasis Kripto

Senin 16 September 2024, 09:35 WIB
undefined
News Update
Mobile15 Maret 2025, 16:01 WIB

Netflix Puzzled Umumkan Peluncuran di Perangkat Seluler, Game Teka-teki Harian dan Permainan Kata

Yang terbaik dari semuanya, game ini tidak memiliki iklan.
Netflix Puzzled umumkan peluncuran di perangkat seluler. (FOTO: Netflix Inc)
Gadget15 Maret 2025, 15:06 WIB

Review Samsung Galaxy A06 5G, HP Rp2 Jutaan yang Nyaman Dibuat Ngegame

Refresh rate 90Hz pada layar luas 6,7 inci pun memberikan perpindahan frame yang lebih mulus, pengalaman gaming jadi lebih imersif.
Samsung Galaxy A06 5G (FOTO: samsung.com)
Gadget15 Maret 2025, 14:01 WIB

Xiaomi Pad 7 Series Resmi Dirilis di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya

Xiaomi Pad 7 Series secara resmi telah dirilis di Indonesia dengan dua model, Xiaomi Pad 7 Pro dan Xiaomi Pad 7 reguler.
Xiaomi Pad 7 Series (FOTO: Xiaomi)
Gadget15 Maret 2025, 13:01 WIB

Rekomendasi Aplikasi untuk Mendeteksi Email Phishing

Jika kamu belum yakin apakah email yang masuk adalah email phishing, kamu bisa mendeteksinya dengan bantuan aplikasi berikut.
Ilustrasi email phising.
News15 Maret 2025, 12:01 WIB

Rekomendasi 7 Game Gore Terbaik, Bukan Buat yang Takut Darah

Awas, ada pertarungan brutal sampai adegan sadis bikin mual, jadi game ini nggak main-main.
Game Aliens vs Predator. (Sumber: GoG)
Accessories15 Maret 2025, 11:03 WIB

Rekomendasi 5 Soundbar Dolby Atmos Termurah, Berikan Performa Audio Luar Biasa

Teknologi Dolby Atmos yang disematkan di soundbar menjadikan soundbar mampu menghasilkan suara dengan kualitas terbaik.
Ilustrasi pancaran suara dari soundbar Dolby Atmos. (FOTO: Samsung)
Mobile15 Maret 2025, 10:02 WIB

Rekomendasi 7 Otome Game di Android dan iOS, Cerita Unik dengan Karakter Cowok Menarik

Otome adalah jenis game simulasi kencan di mana kamu bisa menjalin hubungan dengan cowok-cowok tampan dan karismatik.
Love and Deepspace. (Sumber: Pocket Tactic)
E-Sport15 Maret 2025, 09:23 WIB

Hasil MPL ID Season 15: Onic dan NAVI Makin Terpuruk

Onic dan NAVI kompak. Menelan kekalahan tiga kali beruntun.
Onic Esports masih belum bisa menunjukkan performa apik hingga week 2. (FOTO: Instagram/onic.esports)
E-Sport15 Maret 2025, 09:20 WIB

Jadwal MPL ID Season 15 Hari Ini: Tiket Laga RRQ vs TLID dan Bigetron vs Evos Sold Out

Rupanya fans menantikan dua laga seru tersebut yang akan ditandingkan mulai pukul 17.30 wib.
RRQ Hoshi kompak dan solid sampai detik ini. (FOTO: WA Channel RRQ)
Lifestyle15 Maret 2025, 08:36 WIB

Sportcaster Liga 1 Edwin Setyadinata jadi Pengisi Suara Komentator di Game Football League

Game ini memiliki sekitar 3 juta pemain aktif yang berasal dari Indonesia.
Edwin Setyadinata, mengisi suara komentator di game Football League 2025. (FOTO: dok.pribadi)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.