Indogamers.com - GoPay, bagian dari PT GoTo Gojek Tokopedia (BEI), kembali menunjukkan komitmennya terhadap perkembangan industri esports di Indonesia dengan meluncurkan GoPay Games.
GoPay Games merupakan website khusus untuk gamers yang menawarkan layanan top up game dengan harga yang jujur dan kompetitif. Platform ini dapat diakses melalui www.gopay.co.id/games.
Rudy Tantyo, Head of Product Marketing Online Payments GoPay, menyatakan bahwa peluncuran ini adalah bagian dari upaya berkelanjutan GoPay dalam mendukung ekosistem esports di tanah air.
Baca Juga: Penulis Game Tomb Raider 2013 Senang Netflix Eksplorasi PTSD Lara Croft
"Kami menghadirkan GoPay Games sebagai solusi bagi para gamers di Indonesia untuk mendapatkan harga voucher game yang selalu terjangkau, aman, dan terpercaya. Pengguna tidak perlu repot membandingkan harga di banyak platform karena GoPay Games menawarkan harga yang transparan," jelas Rudy dalam konferensi pers di sela Playoff MPL ID S14 di Eldorado Dome, Bandung, Kamis, 24 Oktober 2024.
Melalui GoPay Games, pengguna dapat dengan mudah melakukan top up untuk berbagai game populer, termasuk Mobile Legends: Bang Bang dan beragam voucher game lainnya.
Baca Juga: Ubisoft Bubarkan Tim Pengembang Game Prince of Persia: The Lost Crown
Selain itu, GoPay juga memberikan berbagai penawaran menarik, seperti promo cashback spesial untuk Mobile Legends: Bang Bang yang bertepatan dengan ajang MPL Playoffs. Pengguna berkesempatan mendapatkan 100% cashback untuk pembelian Diamond selama periode 23-27 Oktober 2024.
Rincian promo cashback tersebut mencakup:
Cashback 100% hingga Rp9.646 untuk pembelian 36 Diamonds
Cashback 100% hingga Rp11.481 untuk pembelian 44 Diamonds
Cashback 100% hingga Rp12.516 untuk pembelian 46 Diamonds
Cashback 100% hingga Rp14.470 untuk pembelian 54 Diamonds
Cashback 100% hingga Rp15.307 untuk pembelian 59 Diamonds
Baca Juga: 5 Fakta Di Balik Ubisoft Bubarkan Developer Prince of Persia: The Lost Crown
Komitmen GoPay
Komitmen GoPay terhadap industri esports di Indonesia tidak hanya terbatas pada kemudahan pembayaran, tetapi juga tercermin dalam sejumlah inisiatif strategis yang telah dilakukan.
GoPay telah menjadi sponsor resmi untuk turnamen Mobile Legends Developmental League (MDL) ID, Mobile Legends Professional League (MPL), dan turut mendukung The 2024 Mobile Legends: Bang Bang World Championship (M6 World Championship).
Selain itu, GoPay juga menggelar turnamen esports GoPay Arena Community Championship (GACC) yang memberikan kesempatan bagi para pemain untuk berkompetisi di tingkat yang lebih tinggi.
Baca Juga: Terungkap, Bocoran AMD Ryzen 7 9800X3D yang Siap Rilis 7 November Mendatang
GoPay juga mensponsori tiga tim esports terbaik Indonesia—ONIC, Bigetron, dan EVOS—sebagai wujud dukungan nyata terhadap talenta lokal agar dapat bersaing di panggung internasional.
Semua inisiatif ini merupakan langkah nyata GoPay dalam memperkuat ekosistem esports di Indonesia, sekaligus membuktikan perannya sebagai mitra andalan para gamers.
"Sponsor Evos M1, terus 2020 kita jadi sponsor Bigetron, untuk itu kita peduli sama talenta anak bangsa, bukan saja gamer, tapi juga anak bangsa yang mau jadi pro player, kita dukung kita dukung tournament tournament," tukas Rudy.***